Liputan6.com, Jakarta - Mabes Polri tengah mempersiapkan calon jendral bintang tiga yang akan menduduki posisi penting di korps Bhayangkara. Persiapan ini menyusul sejumlah pejabat penting bintang 3 Mabes Polri akan memasuki masa purnabakti alias pensiun.
Untuk menggantikan mereka yang akan pensiun, Wakil Kepala Polri Komjen Polisi Badrodin Haiti mengatakan, institusinya telah mengajukan nama-nama ke Presiden. Badrodin juga memastikan tak akan ada jenderal bintang tiga yang akan dimutasi.
"Jenderal bintang tiga itu sudah kita ajukan kepada Presiden, tinggal menunggu persetujuan Presiden," kata Badrodin saat menghadiri peluncuran buku Bhayangkara di Bumi Cendrawasih di Gedung PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (28/8/2014). Soal nama-nama calon petinggi di Polri, Badrodin masih merahasiakannya.
"Mudah-mudahan minggu-minggu ini sudah bisa keluar. Yang diajukan tiga," ujar dia. Disebutkan, posisi yang akan ditempati pejabat baru adalah Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum).
Menurut Badrodin, untuk irwasum biasanya mengambil jenderal senior dengan latar belakang Akademi Kepolisian antara angkatan 1981, 1982, dan 1983.
"Terserah nanti disetujui yang mana. Paling tidak ada 81,82,83. Jadi kalau misalnya nanti dipilih yang 83, ya 81 dan 82 harus legowo. Kalau dipilih 82, ya 81 dan 83 juga harus legowo," tandas Badrodin. (Yus)
Polri Ajukan Sejumlah Nama Calon Irwasum ke Presiden
Irwasum biasanya mengambil jenderal senior dengan latar belakang Akademi Kepolisian antara angkatan 1981, 1982, dan 1983.
diperbarui 28 Agu 2014, 16:12 WIBKapolda Metro Jaya Irjen Putut Eko Bayuseno mendapatkan promosi jabatan naik bintang tiga sebagai Kabaharkam Polri. Posisi Kapolda Metro Jaya selanjutnya diisi Kapolda Jateng Irjen Dwi Priyatno.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Klasemen Akhir MotoGP 2024: Jorge Martin Juara Dunia, Marc Marquez Catat Rapor Terbaik Sejak 2019
Lima Tanda Seorang Pria Jatuh Cinta Padamu dengan Sikap Menawannya
Pencoblosan Makin Dekat, Polisi Pastikan Kesiapan Gudang Logistik Pilkada di Kecamatan Aman
Sepasang Suami Istri Ini Kaget Usai Temukan Ada Koala di Kamar Tidur
MADAS Nusantara Gelar Sayembara Penangkapan Pelaku Kecurangan di Pilkada Jakarta, Hadiahnya Rp 50 Juta
VIDEO: Kebakaran Padam, Jalur Pendakian Gunung Rinjani Kembali Dibuka
Hasil Kumamoto Masters 2024: Runner Up, Gregoria Mariska Tunjung Senang Tapi Tidak Puas
Cara Hidup Tenang dan Bahagia dengan Sikap Rendah Hati
Dharma Pongrekun: Kita Bisa Manfaatkan Banjir untuk Kebaikan Warga Jakarta
Kemkomdigi Bangun Pusat Informasi dan Pulihkan Jaringan Pascaerupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Cawagub Kun Wardana Sebut Sampah Bisa Jadi Penghasilan Bagi Warga Jakarta
Debat Ketiga Pilkada Jakarta 2024: Tiga Cagub-Cawagub Beradu Gagasan Lingkungan Perkotaan dan Perubahan Iklim