Liputan6.com, Burnley - Louis van Gaal masih belum bisa merasakan manisnya kemenangan di Liga Premier Inggris. Di laga ketiga, Manchester United (MU) harus puas bermain imbang tanpa gol melawan tim promosi, Burnley, di Turf Moor Stadium, Sabtu (30/8/2014) malam WIB.
Pada babak pertama, Setan Merah (sebutan MU) menguasai permainan dengan persentase ball possession sebesar 61 persen. Sedangkan Burnley hanya 39 persen. Tampil begitu dominan, Wayne Rooney dan kawan-kawan belum bisa mencetak gol hingga babak pertama berakhir.
Di babak kedua, MU lebih dahulu memberikan tekanan. Menit ke-52, Rooney melepaskan umpan terobosan ke dalam kotak penalti Burnley. Angel Di Maria berusaha mengejar bola dan melepaskan tendangan. Tapi bola hasil sepakannya masih bisa diblok pemain belakan Burnley.
Enam menit kemudian, Van Persie melepaskan tendangan dengan kaki kirinya dari dalam kotak penalti Burnley. Bola mengarah ke pojok kanan bawah gawang. Untungnya gelandang Burnley, Dean Marney, memblok bola tepat di depan garis gawang.
Burnley bermain sabar. Pada menit ke-68, Matthew Taylor melepaskan tendangan mendatar dari dalam kotak penalti Setan Merah. Tapi bola hasil sepakannya masih bisa ditangkap David De Gea dengan mudah.
Taylor kembali mengancam gawang MU. Pada menit ke-74, dia mengeksekusi tendangan bebas di luar kotak penalti MU. Namun, bola hasil sepakannya masih sedikit di atas gawang Setan Merah.
Advertisement
Tiga menit kemudian, Rooney balik mengancam gawang Burnley. Memanfaatkan sepak pojok yang dieksekusi Anderson, sundulan Rooney masih menyamping di sebelah kanan gawang Heaton.
Hingga laga usai, tidak ada gol tercipta di pertandingan itu. Hasil itu membuat MU mengemas dua poin dari tiga pertandingan, sementara Burnley meraih poin pertamanya di Liga Premier Inggris.
Susunan pemain:
Burnley: Heaton, Trippier, Duff, Shackell, Mee, Arfield, Jones, Marney, Taylor (Reid '87), Ings (Ashley Barnes '79), Jutkiewicz.
MU: De Gea, Jones, Evans, Blackett, Valencia, Young, Fletcher, Di Maria (Anderson '69), Mata (Januzaj '86), Rooney, Van Persie (Welbeck '72).
Baca Juga