Liputan6.com, London - Arsenal resmi meminang Danny Welbeck. Pemain Timnas Inggris itu dibeli dari Manchester United dengan nilai 16 juta poundsterling atau Rp 311 miliar.
Di Arsenal, Welbeck mendapat kontrak berdurasi empat tahun. Dia pun akan digaji 120 ribu poundsterling per pekan.
Pemain berusia 23 tahun itu nantinya akan mengenakan jersey bernomor 23. Jersey ini sebelumnya dikenakan Nicklas Bendtner.
Namun, nomor punggung itu ternyata nomor sial bagi siapa pun pemiliknya. Prestasi mereka justru menurun saat bermain di Arsenal saat mengenakan nomor punggung 23.
Sebut saja Andrey Arshavin. Pemain asal Rusia itu bermain apik di beberapa laga perdananya bersama The Gunners. Dia bahkan mencetak gol indah ke gawang Blackburn Rovers dan kemudian mencetak empat gol ke gawang Liverpool.
Namun, usai dua penampilan ciamik itu, prestasi Arshavin terus menurun. Dia bahkan lebih sering menghuni bangku cadangan. Pada 2012, Arshavin pun rela dipinjamkan ke Zenit St Petersburg sebelum melegonya pada 2013.
Usai lepas dari Arshavin, nomor 23 pun kemudian dipakai Niklas Bendtner. Prestasi pemain asal Denmark itu pun terus merosot. Bahkan, sebelum meninggalkan Arsenal, Bendtner sempat dipinjamkan ke Sunderland dan Juventus.
Meski demikian, jauh sebelum kedatangan Arshavin dan Bendtner, nomor 23 justru dipakai sejumlah pemain yang berhasil di Arsenal. Mereka adalah Sol Campbell dan Ray Parlour. Bahkan mereka membawa Arsenal meraih sejumlah gelar mulai Liga Premier, Piala FA, hingga Piala Winner Eropa.
Kini, mampukan Welbeck mengikuti jejak Campbell dan Parlour. Atau bahkan terkena tulah nomor 23.
Baca Juga:
Terungkap, MU Hampir Beli Kiper Asal Argentina
Kepindahan Di Maria Picu Perpecahan di Madrid
Foto Bugil Kiper Seksi AS Juga Bocor di Apple
Welbeck Pakai Nomor Sial di Arsenal
Welbeck menjadi pewaris nomor punggung Niklas Bendtner di Arsenal.
diperbarui 03 Sep 2014, 12:51 WIBPemain Arsenal Danny Welbeck (dailymail)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menyambut Kematian dengan Gembira Tanpa Takut, Gus Baha Kisahkan Para Ulama
Ungkap Persoalan Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Semoga 2024-2025 Bisa Terapkan Sistem Baru
Fakta Unik Juhu Singkah, Kuliner Kalimantan Terbuat dari Rotan
Kisah Delle Lumba-Lumba Laut Baltik yang Hobi Berbicara Sendiri
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan