Liputan6.com, Sentul - Bermain di kelas light dan medium commercial vehicle pasar mobil niaga, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), selaku distributor Mitsubishi di dalam negeri berhasil merengkuh pasar sebesar 46,5 persen.
Rizwan Alamsjah, Executive Marketing Director Mitsubishi menguraikan, total penjualan mobil niaga Mitsubishi per Agustus ini mencapai 3.450 unit untuk light commercial vehicle dan 350 unit untuk kelas medium commercial vehicle.
"Di kelas medium, pangsa pasarnya saat ini 23 persen. Kemungkinan menjadi 25 persen dan tumbuh secara bertahap," imbuh Rizwan.
Meski pangsa pasar Mitsubishi di kendaraan niaga mengalami peningkatan dari 44 persen manjadi 46,5 persen per Agustus. Rizwan melihat pasar mobil niaga dalam negeri di kelas light dan medium justru turun.
"Pasar light dan medium turun 14 persen. Ini diakibatkan pemilu dan lebaran kemarin," jelasnya.
Lebih jauh, seiring rampungnya hajatan politik, Rizwan berharap, kondisi bisa kembali membaik. Sehingga, katanya, pertumbuhan ekonomi bisa naik.
"Kalau kondisi pertumbuhan ekonomi Indonesia baik, otomatis akan meningkatkan penjualan mobil niaga," pungkasnya.
Di pasar mobil niaga, Mitsubishi mengandalkan 10 model, yakni FM 517 (HS, HL, HL-Long) pada konfigurasi penggerak 4x2, FN 517 (ML2, ML2 superlong), New Fuso FJ 2523 dengan konfigurasi penggerak 6x2, FN 527 (MS,ML), FN 627, dan FV51J di konfigurasi penggerak 6x4. (Gst/Des)
Mitsubishi Raup 46,5 Persen Pasar Mobil Niaga Tanah Air
Total penjualan mobil niaga Mitsubishi per Agustus ini mencapai 3.450 unit untuk LCV dan 350 unit untuk MCV.
diperbarui 04 Sep 2014, 11:07 WIBTotal penjualan mobil niaga Mitsubishi per Agustus ini mencapai 3.450 unit untuk light commercial vehicle dan 350 unit untuk kelas medium co
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Boking Adalah: Pengertian, Manfaat, dan Cara Melakukannya
Link Live Streaming BRI Liga 1 Persib Bandung vs Borneo FC, Sebentar Lagi Tayang di Indosiar dan Vidio
AS Kembali Veto Rancangan Resolusi DK PBB untuk Gencatan Senjata di Gaza Palestina
6 Potret Kebersamaan Sheila Dara dan Faishal Tanjung, Calon Ipar Nadin Amizah
Ratu Camilla Ingin Terabas Protokol Kerajaan, tapi Ditolak Putri Anne dengan Senyum Sopan
Tips Rubik 3x3: Panduan Lengkap untuk Pemula dan Lanjutan
Tips Jualan Laris: Strategi Jitu Meningkatkan Penjualan Online
Potret Prilly Latuconsina Jadi Ketua Pelaksana FFI 2024, Ungkap Jadi Pengalaman Luar Biasa
Tips Umroh: Panduan Lengkap Persiapan dan Pelaksanaan Ibadah Suci
Ketua Komisi X DPR Nilai Perlu Ada Alternatif Sebelum Hapus Sistem Zonasi Sekolah
Kapolda Riau Lepas Puluhan Ribu Bibit Ikan Dukung Program Ketahanan Pangan Presiden
Pertama di Dunia! Seniman Medan Ciptakan NFT Bobby Nasution, Bangkitkan Seni Digital Sumut