Liputan6.com, Stoke - Kiper Stoke City, Asmir Begovic, mencatatkan namanya dalam buku rekor dunia. Nama Begovic masuk Guinness World Records menyusul gol jauhnya saat melawan Southampton pada musim lalu.
Seperti diketahui, Begovic mencetak gol secara luar biasa ketika sapuan jauhnya – yang terjadi 13 detik setelah kick-off – memantul dan mengecoh kiper Artur Boruc yang memang sudah salah posisi.
Dalam catatan resmi, tendangan sang kiper itu berjarak 91,9 meter (301ft 6in) dan kini tercatat sebagai gol terjauh yang pernah dicetak di sepakbola. Proses gol ini kemudian diabadikan dalam buku rekor edisi terkini.
“Saya merasa sangat senang diberi penghargaan seperti ini dan sebagai seorang kiper saya tidak menyangka hal itu akan terjadi, bukan rekor yang seperti ini,” ujar Begovic kepada laman resmi klub.
“Meski demikian saya akan tetap mengambil rekor itu dan menikmatinya. Saya benar-benar mengapresiasi penghargaan ini dan sertifikat ini tentu akan terpampang di rumah. Jadi terima kasih kepada semua orang di Guinness World Records karena telah menghadiahi saya penghargaan yang luar biasa ini.”
Gol Kiper Stoke City Masuk Buku Rekor Dunia
Nama kiper Stoke City, Asmir Begovic, masuk dalam buku rekor dunia menyusul golnya ke gawang Southampton musim lalu.
diperbarui 04 Sep 2014, 20:02 WIBAsmir Begovic (Carl Court / AFP)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Enamel Gigi: Fungsi, Kerusakan, dan Cara Merawatnya
Hizbullah Tembakkan 250 Proyektil dari Lebanon ke Israel
Tok! Tepat di Momen Hari Guru, Hakim Vonis Bebas Guru Supriyani Usai Dituduh Aniaya Anak Polisi
Apa Itu EMS: Panduan Lengkap Sistem Manajemen Energi
Top 3: Deretan Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan
Rahasia Ayam Goreng Garing dan Matang Tanpa Bagian Dalam yang Merah, Begini Triknya
Reaksi Netizen soal Kabar Jung Woo Sung Tak Ingin Menikahi Moon Gabi, Ibu dari Anaknya
Apa itu El Nina: Fenomena Iklim yang Mempengaruhi Cuaca Global
Jangan Main-Main, Amorim Bakal Berlaku 'Kejam' jika Pemain Manchester United Lakukan Ini
Kapolda Sumbar Ungkap Sosok AKP Dadang Iskandar: Penghibur yang Hebat
Pacaran di Usia Remaja, Apa Bisa Picu Tindak Kriminal?
Profil Singkat Paslon Pilgub DKI Jakarta 2024