Liputan6.com, Bandung - Walikota Bandung Ridwan Kamil mengaku tidak perlu melaporkan akun twitter @kemalsept kepada pihak kepolisian akibat cuitannya di media sosial beberapa waktu lalu.
"Jadi Pak Kapolres (Kombes Pol Mashudi) sudah melaporkan (kepada saya), tanpa ada laporan dari saya, sudah ada laporan dari warga. Jadi Kapolres mem-follow up laporan warga Bandung," kata Ridwan Kamil saat ditemui di Bandung, Senin (8/9/2014).
Ridwan Kamil mengatakan, telah berkonsultasi dengan beberapa pihak terkait kasus ini dan sebisa mungkin melapor bukan sebagai laporan pidana.
"Melapor bukan sebagai pidana. Saya sedang mencari celah hukum. Sanksinya bukan hukum, lebih ke sanksi sosial," jelas pria yang kerap disapa Emil ini.
Disinggung kapan akan melaporkan hal tersebut, Emil menuturkan, "Kapan melapor? Nanti dikasih tahu. Gampang itu mah," pungkas Ridwan.
Akun twitter @kemalsept mengeluarkan kicauan bernada hinaan kepada Kota Bandung dan Ridwan Kamil. Bandung dianggap kota pelacur, begitu juga dengan Ridwan Kamil.
"@olegunnnn UDAH P*R*K MAH P*R*K AJA SALAM F**K BUAT SI KUNYUK @ridwankamil YANG ABIS NG*W* SAMA ARIEL GAY CUIH LOL HAHAHA BANDUNG P*R*K," tulis @kemalsept.
"@olegunnnn BANDUNG KOTA P*R*K SAMPAH HAHHA", "@olegunnnn BANDUNG KOTA P*R*K HAHAHA," sambung dia pada waktu yang sama.
Beberapa menit kemudian, akun @kemalsept kembali berkicau. "BANDUNG SAMPAH KOTA P*R*K P*LAC*R SEMUA LOL HAHAHAHA LAPOR? BANCI ! SILAHKAN AJA KALO BERANI HAHAHAHAHAHA," tulisnya.
Bahkan, pemilik akun tersebut menantang Emil melapor ke pihak berwajib. Namun tak lama akun tersebut dihapus setelah mendapat komentar dari Emil dan kecaman dari berbagai kalangan. (Yus)
Ridwan Kamil: Sudah Ada Warga Laporkan Akun @Kemalsept
Ridwan Kamil mengatakan, telah berkonsultasi dengan beberapa pihak terkait kasus ini dan sebisa mungkin bukan sebagai laporan pidana
diperbarui 08 Sep 2014, 18:29 WIBWalikota Bandung Ridwan Kamil (Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Ramadan UpdateDahulukan Makan atau Sholat Dulu? Ini Jawaban Gus Baha
7 8 9 10
Berita Terbaru
Yayasan Didesak Lepas Universitas Bandung Lewat Skema Alih Kelola, Apakah Bersedia?
BRI Fasilitasi Pembiayaan Pembangunan Jalan Trans Papua
Genap 40 Tahun, Ini Perjalanan Karier Lewis Hamilton di Ajang F1
Jaksa Agung Sebut Sudah Ada Tersangka di Kasus Korupsi KLHK
Apa Itu Protein: Fungsi, Jenis, dan Manfaatnya bagi Tubuh
11 Makanan Khas Pati yang Wajib Dicoba, Nasi Gandul hingga Swike Kerang
VIDEO: Prosesi Pemakaman Membawa Jenazah Carter dari Navy War Memorial ke Gedung Kongres AS
Kebiasaan dari Masa Pacaran, Sederet Potret Kiky Saputri dan Muhammad Khairi Hobi Pakai Baju Couple
Bertemu Ketua KPK, Kapolri Pastikan Kerja Kortas Tipikor Tak Tumpang Tindih
ASDP: Layanan Penyeberangan Bebas PPN 12%
VIDEO: Bingung Nganggur, Pemuda di Purwakarta Colong Handphone
Apa itu Individu: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Perannya dalam Masyarakat