Liputan6.com, Jakarta - Penyidik Polda Metro Jaya akan segera memanggil PT Korindo selaku perusahaan rekanan pengadaan bus Transjakarta. Pemanggilan itu terkait armada bus Transjakarta yang terbakar di depan Halte Al-Azhar. Pemeriksaan terhadap pihak PT Korindo didasarkan atas penggantian bahan bakar minyak ke gas yang digunakan bus tersebut.
Kabid Humas Polda Metro, Kombes Pol Rikwanto mengatakan, pihaknya terus melakukan pemeriksaan kepada saksi teknisi bus tersebut. Dari 2 saksi teknisi yang telah diperiksa, didapati informasi bahwa adanya perubahan spesifikasi di bus Transjakarta tersebut.
"Keterangan 2 teknisi tersebut dikatakan bus tersebut baru beroperasi 7 sampai 8 bulan. Berarti masih baru. Pada waktu dikirim dari luar negeri, spesifikasinya adalah bahan bakar minyak, premium bisa pertamax bisa. Namun di Indonesia, di Jakarta diubah menjadi bahan bakar gas," kata Rikwanto di Jakarta, Senin (8/9/2014).
"Akan ditanyakan spesifikasi awal dalam penggantiannya seperti apa. Nantinya akan dikaitkan dengan hasil keterangan Labfor, tentang apa penyebab ledakan dan kebakaran tersebut," tambah Rikwanto.
Sampai saat ini, penyidik telah memeriksa 5 orang saksi, yakni sopir, kenek, penjaga loket, dan dua teknisi. Pada pemeriksaan 2 teknisi sebelumnya berkaitan, penyidik mendalami soal mekanisme perawatan armada bus oleh pihak teknisi.
Meski demikian, penyidik belum menyimpulkan terkait pemeriksaan para saksi, terlebih soal adanya kelalaian dalam peristiwa terbakarnya bus Transjakarta bermerek Yutong itu.
"Kesalahan teknis atau kelalaian itu harus dibuktikan. Seperti temuan labfor, terus buku manual petunjuk perawatan, dan juga hariannya seperti apa. Nanti kita temukan apakah disini ada kelalaian atau ada kesalahan teknis lainnya seperti suku cadang yang tidak sesuai dan lain-lain," tandas Rikwanto.
PT Korindo Dipanggil Polisi Terkait Terbakarnya Transjakarta
Polisi terus melakukan pemeriksaan kepada saksi teknisi bus Transjakarta yang terbakar di Halte Al-Azhar.
diperbarui 09 Sep 2014, 01:47 WIBBus Transjakarta (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Habib Novel Bagikan Amalan Penyembuh 99 Penyakit dan Masalah dari Rasulullah, Bacaannya Pendek
Polisi Periksa 10 Saksi dalam Kasus Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
Korlantas Polri Ungkap Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
3 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Hari Toleransi Internasional, Simak Rekomendasi Film Tentang Toleransi
Jumat Curhat, Duduk Santai Polisi Dengar Curhatan Warga soal Ragam Masalah
4 KO Terbaik ONE Friday Fights 87, Petarung 17 Tahun Petik Kemenangan di Debut
Ini Langkah Imigrasi Balikpapan Bangun Komunikasi dengan Media Massa
Peran Vital Perusahaan Mid-Market dalam Ekosistem Bisnis Global
Hukum Ziarah Kubur Menurut UAH, Apa Hubungannya dengan Hari Jumat?
Lawan Kemiskinan, Kepala BP TASKIN Resmikan Rumah Produksi Gizi
Tahapan Krusial, Polda Riau Cek Kesiapan Polres Rohul Sukseskan Pilkada