Liputan6.com, Jakarta - PT PLN (Persero) menyatakan Pembangkit Listrik Tenaga Gas Uap (PLTGU) Tambak Lorok, Jawa Tengah, telah mendapat pasokan gas dari lapangan gas Gundih, Blora, Jawa Tengah. Oleh karena itu, penggunaan bahan bakar minyak di PLTGU tersebut bisa dikurangi.
Kepala Divisi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Gas PLN, Suryadi Mardjoeki mengatakan, PLN telah mendapat pasokan gas dari lapangan Gundih, Blora, Jawa Tengah. Namun memang, jumlah yang dipasok belum sesuai dengan yang dijanjikan.
"Gundih sudah masuk sejak akhir pekan lalu, tetapi baru 10 mmscfd," kata Suryadi, di Jakarta, Selasa (9/9/2014). Ia melanjutkan, sebenarnya yang janjikan untuk PLTGU Tambak Lorok sebesar 50 mmscfd.
Meski belum sesuai, adanya pasokan gas tersebut dapat mengurangi penggunaan Bahan Bakar Minyak untuk pembangkit listrik. Sehingga dapat mengurangi pengeluaran PLN.
"Dengan masuknya gas dari Gundih, maka PLTGU Tambak Lorok bisa dinyalakan saat beban puncak tanpa membakar BBM," tuturnya.
Suryadi menambahkan, dengan belum maksimalnya pasokan gas, maka tekanan gas masih cukup rendah, sehingga pembangkit yang dimiliki oleh PLN tersebut hanya hidup saat beban puncak.
"Pembangkit ini hanya bisa dinyalakan selama 4 jam hingga 5 jam selama beban puncak," pungkasnya. (Pew/Gdn)
*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!
PLTGU Tambak Lorok Dapat Pasokan Gas, PLN Kurangi Penggunaan BBM
PLTGU Tambak Lorok, Jawa Tengah, telah mendapat pasokan gas dari lapangan gas Gundih, Blora, Jawa Tengah.
diperbarui 09 Sep 2014, 19:19 WIBPertambahan kebutuhan listrik di pulau Jawa yang cukup pesat, tidak dapat diimbangi pembangunan infrastruktur pembangkit oleh PLN. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Stroke pada Wajah: Kenali Tanda Bahaya dan Cara Mengatasinya
6 Cara Menyikapi Pasangan yang Tiba-tiba Bersikap Dingin
Adu Gaya Luna Maya versus Lisa BLACKPINK di Acara Bulgari yang Dihadiri Banyak Bintang Internasional
Jadwal Libur dan Cuti Bersama Desember 2024, Siap-Siap Healing
Telkom: AI Bantu Otomatisasi Tugas Manual sampai 95% dan Keluhan Pelanggan Berkurang
Ini Sederet Proyek Energi Bersih Medco Energi
Viral! Anggota Polisi Ringkus Buronan Pencuri Mobil di Bandar Lampung saat Hendak Rayakan Ulang Tahun Bersama Anak dan Istri
Reaksi Hyeri Atas Kemunculan Jung Woo Sung di Blue Dragon Film Awards 2024 Panen Pujian
6 Potret Keluarga Besar Natasha Wilona, Sang Ayah Tiba-tiba Muncul Minta Bertemu
Top 3 Berita Bola: Jadi Pelatih Leicester City, Ruud van Nistelrooy Bisa Rampok 4 Pemain Manchester United
Ciri-Ciri Sunscreen Tidak Cocok: Kenali Tanda dan Cara Mengatasinya
Fadly Faisal Menang Lawan Aisar di Byon Combat, Penuh Keseruan dan Hiburan