Liputan6.com, Jakarta - Pria tanpa identitas ditemukan tewas bersimbah darah di Jalan Raya Jakarta-Bogor, Kampung Pabuaran RT 2 RW 1, Kelurahan Pabuaran, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. Saat ditemukan, pria berkacamata itu sudah tergeletak di pinggir jalan raya dengan 2 luka tusuk di dada kanan dan kirinya.
Kapolsek Cibinong Kompol Eko Prasetyo mengatakan, mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh pengendara yang tengah melintas sekitar pukul 04.30 WIB.
"Korban sudah tergeletak saat ditemukan. Ada 2 luka tusuk di dada sebelah kanan dan dada sebelah kirinya, dan sobek di kakinya," kata Eko, Bogor, Jawa Barat, Selasa (9/9/2014).
Eko mengatakan, setelah mendapat laporan warga pihaknya langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan memintai keterangan warga sekitar lokasi. "Hasil olah TKP sementara tidak ditemukan identitas, tidak ada dompet atau tas, kita hanya temukan helm di sekitar korban," papar dia.
Saat ditemukan, mayat itu mengenakan celana panjang jeans warna biru muda, kaos pendek warna abu-abu, dan jaket parasut warna hitam. "Korban diperkirakan berusia kurang lebih 30 tahun, tinggi sekitar 170 cm dan menggunakan kacamata," jelas dia.
Hingga kini, kata Eko, pihaknya belum bisa menyimpulkan apakah pria itu korban pembunuhan, perampokan yang disertai pembunuhan atau kecelakaan murni.
Namun, Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Didik Purwanto menduga, pria tersebut merupakan korban pembunuhan yang sebelumnya terjadi perampasan.
"Kami masih terus lakukan penyidikan, dugaan awal korban dibunuh setelah terjadi perampasan motor. Itu terlihat dari temuan di lokasi, ada helm tapi tidak ada motor. Diduga itu helm korban, dan motornya dirampas pelaku," kata Didik.
Guna mengetahui penyebab pasti kematiannya, jenazah pria tanpa identitas itu dibawa ke RSUD Ciawi untuk diautopsi. "Kita masih lakukan penyidikan terkait ini. Kami mengimbau kepada warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya yang sesuai dengan ciri-ciri korban, agar segera melapor ke Polsek Cibinonng, atau datang langsung ke RSUD Ciawi," pungkas Didik.
Pria Tanpa Identitas Ditemukan Tewas di Jalan Raya Bogor-Jakarta
Pria berkacamata itu penuh bersimbah darah dan luka tusuk di tubuhnya.
diperbarui 09 Sep 2014, 21:16 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
7 8 9 10
Berita Terbaru
Begini Cara KPU Jakarta Pantau Penghitungan Pilkada 2024 Lewat Command Center
Romansa Pasutri Tunanetra di TPS 19, Korban Tsunami Aceh Mengejar Cinta ke Palembang
Drop Shot Adalah Teknik Pukulan Mematikan dalam Bulu Tangkis
Keyakinan Mirip Cinta Sejati, Pasti Ada di Hati Kata Ustadz Adi Hidayat
10 Resep Asinan Buah Segar, Sederhana dan Nikmat untuk Keluarga
Tengok Daftar Lengkap Menteri AS Kabinet Baru Donald Trump
Jennifer Coppen Tegaskan Cuma Berteman dengan Justin Hubner, Belum Move On dari Almarhum Suami
Jawab Sindiran Anies soal Domisili, Ridwan Kamil: Tak Langgar Aturan, Silakan Tertawakan
Maintain Adalah: Pengertian, Manfaat, dan Cara Efektif Melakukannya
Pengunjung Mall Grand Indonesia: Tidak Ada Kobaran Api, Hanya Asap
Usai Berikan Hak Suaranya di TPS 02 Bumi Beringin, Olly Dondokambey Ajak Warga Sulawesi Utara Jaga Keharmonisan
SKK Migas Revisi Aturan Biar Perusahaan Lokal Bisa Dapat Proyek Pengadaan hingga Rp 50 Miliar