Liputan6.com, Jakarta Mengisi waktu bersama keluarga menjadi satu rutinitas tersendiri di kala kesibukan sedang dikesampingkan. Namun berbeda dengan Idea Fasha, gitaris dari band Marvells. Ia justru memanfaatkan waktunya bersama keluarga di sela-sela kegiatannya sebagai musisi.
Kala Marvells diundang ke dalam rangkaian tur yang didukung oleh salah satu produk kopi terkemuka, Idea mengajak beberapa anggota keluarganya, termasuk istri dan anak. Kebetulan, lokasi mereka manggung terdapat di tempat rekreasi.
"Kebetulan ini lagi di Jungle Land Bogor dalam rangka tur, jadi keluarga diajak. Personel lain nggak mengajak keluarga, cuma saya saja yang mengajak keluarga," tuturnya saat berbincang dengan Liputan6.com via pesan singkat.
Idea juga mengaku bahwa lokasi konsernya tersebut belum pernah ia datangi sebelumnya. "Ini juga pertama kali ke Jungle Land. Makanya sekalian ajak keluarga," ujarnya.
Marvells merupakan band yang digawangi oleh Yanna (vokal), Idea Fasha (gitar), Icom (drum), dan Dony Pratiwa (bass). Kini, mereka masih terus berkarya dan berdomisili di Bandung dan sekitar Jawa Barat. (Rul/Put).
Manggung di Tempat Rekreasi, Gitaris Marvells Ajak Keluarga
Gitaris Marvells memanfaatkan waktunya bersama keluarga di sela-sela kegiatannya sebagai musisi.
diperbarui 14 Sep 2014, 07:30 WIBAda dua pengalaman unik yang pernah dirasakan oleh Marvells saat bertandang ke luar kota.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jumat Curhat, Duduk Santai Polisi Dengar Curhatan Warga soal Ragam Masalah
4 KO Terbaik ONE Friday Fights 87, Petarung 17 Tahun Petik Kemenangan di Debut
Ini Langkah Imigrasi Balikpapan Bangun Komunikasi dengan Media Massa
Peran Vital Perusahaan Mid-Market dalam Ekosistem Bisnis Global
Hukum Ziarah Kubur Menurut UAH, Apa Hubungannya dengan Hari Jumat?
Lawan Kemiskinan, Kepala BP TASKIN Resmikan Rumah Produksi Gizi
Tahapan Krusial, Polda Riau Cek Kesiapan Polres Rohul Sukseskan Pilkada
Generasi Muda Indonesia Dukung Percepatan Transisi Energi di COP 29 Lewat Aksi Kolaboratif Desa Bumi dan SRE
Polisi Masih Buru Tiga Buronan Kasus Judi Online Komdigi
Jalani Evaluasi Tahap II, Penerapan Smart City di Banyuwangi Dapatkan Apresiasi
Shibuya Tokyo Pastikan Tidak Ada Pesta Malam Tahun Baru 2025 Usai Meniadakan Perayaan Halloween
Pemprov Sulbar Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Wilayah Pegunungan Mamasa