Liputan6.com, Tokyo - Raksasa otomotif Jepang, Toyota, rupanya ingin merambah segala lini produksi dari seluruh jenis kendaraan. Saat ini, mereka pun dikabarkan tengah sibuk mempersiapkan sebuah konsep crossover anyar.
Melansir laman Autocar, Senin (15/9/2014), konsep crossover yang sedang dikembangkan Toyota itu diberi nama C-HR. Konsep crossover pertama Toyota itu kabarnya akan diperkenalkan perdana pada ajang Paris Motor Show, bulan Oktober mendatang.
Melalui C-HR, Toyota berusaha memamerkan visi terbaru pabrikan yaitu menghadirkan sebuah crossover berdimensi kompak yang inovatif. Lebih lanjut, crossover ini menggabungkan sebuah pengalaman berkendara yang menarik melalui desain baru yang dikombinasikan dengan penggerak hibrida.
Jika resmi diproduksi, C-HR ini akan menempati lini di bawah RAV4. Tak hanya itu, Toyota pun tampaknya bergerak cepat dengan merencanakan C-HR yang rencananya sudah dapat dijual secara global mulai tahun 2017 mendatang.
Dari teaser yang sengaja dibocorkan oleh pihak Toyota, konsep C-HR ini hadir dengan garis-garis tegas yang sporti dengan buritan lebih tajam. Sementara itu, crossover ini juga telah menggunakan spoiler pada bagian atap.
Tak hanya memperkenalkan secara resmi konsep C-HR, Toyota kabarnya juga akan memperkenalkan versi produksi dari kendaraan ramah lingkungannya yaitu Fuel Cell Vehicle (FCV). (Ysp/Des)
Toyota Tambah Crossover Baru?
Crossover Toyota itu kabarnya akan diperkenalkan secara global pada ajang Paris Motor Show, Oktober mendatang.
diperbarui 16 Sep 2014, 17:00 WIBCrossover pertama Toyota itu kabarnya akan diperkenalkan pada ajang Paris Motor Show bulan Oktober mendatang.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Liga IndonesiaMakin Berprestasi, Timnas Indonesia Dapat Sponsor ke-25
Berita Terbaru
Apa Itu Batter: Memahami Peran Krusial Pemukul dalam Softball
3.455 Rekening Diblokir Terkait Kasus Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi
KIP: Belum Ada Laporan Masyarakat Terkait PPN jadi 12%
Hari Kedua Masa Tenang, Pemprov Jakarta Tertibkan 75 Ribu Alat Peraga Kampanye
50 Ucapan Selamat HUT PGRI, Cocok untuk Ungkapkan Rasa Sayang dan Terima Kasih pada Guru
Apa Itu AnTuTu Score: Panduan Lengkap Memahami Benchmark Smartphone
Apa Itu Bapepam: Pengertian, Fungsi dan Perannya di Pasar Modal
Penampilan Muzdalifah di Acara Tunangan Sang Anak Curi Perhatian, Intip Potretnya
Wali Kota Depok Bantah Kumpulkan ASN dan Galang Dana untuk Salah Satu Paslon Pilkada 2024
Potret Nabila Syakieb Ikut Kampanye Akbar, Dukung Penuh Sang Adik Jelang Pilkada
4 Potret Terkini Komedian Isa Bajaj, Penampilannya Bikin Pangling
Pertamina Patra Niaga JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM di Jalan Raya Cakung - Cilincing