Liputan6.com, Jakarta - Anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) yaitu Lippo Malls Indonesia Retail Trust/LMIR telah menandatangani conditional sale and purchase agreement (CSPA) sehubungan rencana penjualan Lippo Mall Kemang oleh PT Almaron Perkasa (AP).
Dalam keterbukaan informasi yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (15/9/2014), AP telah sepakat menjual unit Lippo Mall Kemang kepada anak perusahaan KMT1. Jual beli ini akan dilaksanakan setelah dipenuhinya persyaratan-persyaratan sesuai CSPA.
Advertisement
Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Singapura, total nilai transaksi akuisisi tersebut sekitar Rp 3,6 triliun. LMIR akan mengeksekusi penerbitan saham yang ditawarkan oleh PT AP sekitar 301,36 juta saham. PT AP juga merupakan entitas anak PT Lippo Karawaci Tbk yang menggengam sekitar 92 persen saham AP.
Dengan CSPA ini juga, perseroan dan anak usaha perseroan telah menandatangani put option agreement yang dibuat dan ditandatangani oleh AP, PT Wisma Jatim Propertindo, HSBC Institutional Trust Services Limited, KMT 1 dan KMT2 Investment Pte Ltd pada 14 September 2014.
Lippo Mall Kemang terletak di Jakarta Selatan yang telah beroperasi sejak 2012. Luas lahan Lippo Mall Kemang mencapai 150.932 m2. Mal ini terintegrasi dengan Kemang Village yang terdiri dari tujuh menara, residential apartemen, hotel, wedding chapel, dan country club.
Pada 30 April 2014, Lippo Mall Kemang memiliki 4 anchor tenant, 14 large tenant, dan 182 speciality tenant. Adapun anchor tenant antara lain Debenhams, Hypermart, Cinema XXI, dan ACE Hardware. Sementara itu, tenant besar antara lain Fitness First, Best Denki, Timezone, dan Eatery Food Court. (Ahm/)
*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!