Liputan6.com, Jakarta - Terkait kaburnya 6 tahanan Polsek Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat, Jumat 12 September silam, tim gabungan Polres Kota Bekasi dan Polsek Pondok Gede menangkap seorang ibu rumah tangga berinisial SN. Wanita ini diduga membantu kaburnya 6 orang tahanan tersebut.
Belakangan diketahui, SN adalah orangtua dari salah satu tahanan atas nama Andi. Kabid Humas Polda Metro Kombes Pol Rikwanto mengatakan, SN membawa gergaji yang digunakan 6 tahanan kabur.
"Yang bersangkutan menyelundupkan gergaji besi yang digunakan tahanan untuk kabur," kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (16/9/2014).
Sementara itu, Kasubag Humas Polres Bekasi Kota AKP Siswo mengatakan, SN telah ditetapkan tersangka dan dijerat dengan Pasal 223 dan 55 KUHP terkait peristiwa lolosnya 6 tahanan tersebut. SN dijerat Pasal 223 dan 55 KUHP dengan ancaman maksimal 5 tahun penjara.
"Dijadikan sebagai tersangka karena turut membantu kejahatan," tutur Siswo.
6 tahanan di Polsek Pondok Gede, Kota Bekasi, Jawa Barat, melarikan diri saat Jumat subuh 12 September silam. Mereka membobol pintu besi tahanan dengan cara menggergaji.
"Kejadian tadi pagi sekitar pukul 05.00 WIB. Mereka menggergaji teralis tahanan di dalam kamar mandi," ujar Kasubag Humas Polresta Bekasi Kota AKP Siswo saat dijumpai Liputan6.com, Jumat siang 12 September 2014.
Hingga kini pihak Polsek Pondok Gede dan Polresta Bekasi Kota masih mengejar 6 tahanan kabur tersebut.
Bantu Tahanan Polsek Pondok Gede Kabur, Seorang Ibu Dicokok
Ia diduga menyelundupkan gergaji yang kemudian dipergunakan 6 tahanan untuk kabur.
diperbarui 17 Sep 2014, 07:15 WIBTeralis yang digergaji tahanan (Liputan6.com/Rahmat Hidayat)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Kocak Banser dan Gus Dur di Bandara Abdurrahman Saleh Malang, Bisa Kebalik-balik Gitu Ya..
Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia Berpengaruh versi The Straits Times
Kasus HMPV Merebak di China, Kemenkes RI Ingatkan Langkah Pencegahan
8 Rekomendasi Oleh-oleh Kekinian Kota Malang yang Paling Dicari Wisatawan
Berani Mimpi Besar, Pria Ini Buktikan Anak Muda Bisa Sukses di Dunia Bisnis
Bukan Rashford, Fabrizio Romano Ungkap Pemain Manchester United yang Hampir Pasti Didepak Awal 2025
Mengenal Ayam Goreng Buni, Kuliner Legendaris di Mangga Besar
Presiden Chile Lakukan Perjalanan Bersejarah ke Kutub Selatan
Harga Tiket Pesawat Jakarta-Medan 2025: Panduan Lengkap Cek & Booking Tiket Termurah
6 Lagu Karya Yovie Widianto Paling Banyak Didengar di Spotify, dari Glenn Fredly hingga Tiara Andini
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Ketat, Jakarta Livin Mandiri Bungkam Jakarta Pertamina Enduro
Hasil Copa del Rey Barbastro vs Barcelona: Robert Lewandowski Brace, Blaugrana Pesta Gol 4-0