Liputan6.com, Jakarta - Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) tengah menggodok nama calon menteri dari kalangan profesional dan profesional partai yang masuk dalam kabinetnya.
Tim Transisi akan melibatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) serta Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dalam menyeleksi integritas dari para calon menteri.
"Yang ditanya ke KPK itu masalah integritas yang nanti akan mengerucut jadi kecil. Jadi kemungkinan 18 menteri yang akan mengisi di profesional nanti ada 70-80 orang, baru proses integritasnya dimulai," kata Deputi Tim Transisi Andi Widjajanto di Rumah Transisi, Kamis (18/9/2014).
Berbagai indikator yang masuk dalam penilaian juga dibagi menjadi beberapa level. Salah satunya dilihat dari posisi memimpin satu organisasi.
Misalnya, orang yang pernah menjadi CEO akan beda penilaiannya dengan yang hanya menjadi direktur. Begitu juga dengan belasan faktor lainnya yang tidak bisa disebutkan.
"Misal yang pernah menjabat CEO dengan yang direktur beda. CEO ditempatkan yang lebih tinggi atau yang geraknya di level nasional berbeda dengan yang di level regional. Hal-hal seperti itu, tapi masih fokus ke kriteria yang kompentensi oleh Pak Jokowi, tidak diserahkan ke kami," tandas Andi. (Yus)
Jokowi-JK Libatkan KPK dan PPATK untuk Seleksi Menteri
Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) tengah menggodok nama calon menteri untuk kabinet pemerintahannya nanti.
diperbarui 18 Sep 2014, 18:18 WIBJoko Widodo dan Jusuf Kalla (Liputan6.com/Andri Wiranuari)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Ziarah ke Kuburan Ibu: Makna dan Tafsir Lengkap
Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan Kembali Digelar, Tahun Ini Fokus pada 3 Hal
IATPI Mulai Proyek Rintisan Cetak Profesi Pengelola Sampah di 2025
Mimpi Mendapatkan Telur Ayam: Makna dan Tafsir yang Menarik
Dukung Pilar Ekonomi, PLN Jakarta Bangun Hub UMK
Mengenal Harum Fatimah, Seleb TikTok 3 Jutaan Pengikut Ini Viral Gegara Konten Sekop-Sekop
Arti Mimpi Teman Menangis dan Memeluk Kita: Makna Tersembunyi di Balik Air Mata
Fokus : Hujan Deras dan Angin Kencang di Solo Terbangkan Atap Rumah
Mendagri Wanti-Wanti Kepala Daerah Tak Salah Gunakan Pembebasan BPHTB dan PBG
Cerita Agen Mitra UMi BRI di Merauke yang Membantu Keluarga Menuju Kesejahteraan
Frederika Cull Ganti Warna Rambut dan Pakai Prostesis Perut Jelang Syuting Racun Sangga, Buat Apa?
6 Kota yang Diprediksi Akan Tenggelam, Ada Jakarta di Tahun 2050