Liputan6.com, Los Angeles Satu lagi judul video game diadaptasi ke layar lebar menjadi sebuah film. The Drowning, game iPhone bertemakan zombie apokaliptik yang rilis 2013 lalu tengah diadaptasi oleh Radar Pictures untuk bisa tayang di bioskop.
Dilansir dari Ace Showbiz, Rabu (24/9/2014), game yang pertama kali dipublikasikan oleh perusahaan DeNA asal Tokyo itu, akan dibuatkan cerita filmnya oleh Creighton Rothenberger dan Katrin Benedikt, duet yang pernah menggarap Olympus Has Fallen dan The Expendables 3.
Kisah asli The Drowning bertempat di era pasca-apokaliptik masa depan yang terjadi setelah insiden di sebuah pengeboran minyak dalam laut. Hal itu menyebabkan mikro-organisme kuno menyebar ke pasokan air di sebuah kota dalam pulau lepas pantai Seattle. Akibatnya, jutaan orang menjadi monster tak berperasaan.
Game The Drowning sendiri berjenis first-person shooter (sudut pandang orang pertama) yang membutuhkan para pemain untuk mengais senjata serta perlengkapan agar bisa bertahan hidup untuk melarikan diri dari dunia para inhuman (monster yang berasal dari manusia).
Advertisement
Laman Deadline menyebutkan bahwa Radar Pictures menyebut nama-nama seperti Ted Field, Mike Weber, dan Michael Napoliello sebagai produser film. Sementara, Tom Van Dell dan Jason Moskowitz menjadi produser eksekutif.
Pihak Radar Pictures sendiri sudah memiliki hak cipta untuk membuat ulang film The Amityville Horror dan The Texas Chainsaw Massacre. Belum diketahui kapan The Drowning bisa disaksikan oleh para penggemar game iPhone bertema zombie.(Rul/Ade)
Baca Juga