Liputan6.com, Barcelona - Timnas U-19 Indonesia memetik modal berharga dari laga uji coba melawan Barcelona B kemarin (24/9/2014). Meski kalah telak 0-6, beberapa pemain Timnas U-19 Indonesia menarik perhatian staf kepelatihan Barcelona B.
Dalam laga yang digelar di Ciutat Esportiva Joan Gamper, pasukan Indra Sjafri gagal mengimbangi Barcelona B yang turun dengan dua pemain senior Luis Suarez dan Thomas Vermaelen. Evan Dimas cs kebobolan enam gol. Suarez ikut menyumbang dua gol, sedangkan Vermaelen membuka pesta gol Blaugrana.
Setelah pertandingan Indra menyempatkan diri berdiskusi dengan staf kepelatihan Barca yakni pelatih Eusebio Sacristan Mena, dan asisten pelatih, Carlos Hugo Bayon.
Dalam diskusi tersebut, Eusebio dan Bayon memberikan beberapa masukan kepada Indra. Selain itu, keduanya juga menyatakan ketertarikannya terhadap bakat tiga pemain Timnas U-19.
"Setelah pertandingan kita datang ke kantor mereka dan berdiskusi. Mereka bilang terima kasih bisa main dengan kita. Mereka sempet bilang tertarik pada tiga pemain kita," ucap Indra dalam rilis yang diterima Liputan6.com.
Barcelona Tertarik dengan Pemain Timnas U-19
Eusebio mengungkapkan ketertarikannya saat berdiskusi dengan Indra.
diperbarui 25 Sep 2014, 12:02 WIBPelatih Indra Sjafri akan memutuskan apakah akan mencoret atau mempertahankan 29 pemainnya.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Agar Suami Makin Sayang: Panduan Lengkap untuk Istri
Persiapan Maksimal, Petarung U-18 Indonesia Pede Wujudkan Target 5 Emas di Kejuaraan Dunia MMA 2024
Kebakaran di Pusat Uji Roket Badan Antariksa Jepang, Asap Putih Mengepul ke Langit
Pertamina PNJBB Kumpulkan 5,2 Ton Sampah Anorganik
Rupiah Dekati 16.000 per USD Hari Ini 26 November 2024
Meyakini Selamat setelah Baca Hizib Nashr Itu Salah Kata Gus Baha, yang Benar Begini
3 Tahier Pilih Jadi Grup Vokal Meski Semuanya Bisa Main Alat Musik dan Terinspirasi Al El Dul, Ingin Beda dari The Lucky Laki
Cara Bikin Puding Coklat: Panduan Lengkap untuk Hidangan Manis yang Lezat
Menu Sehat dan Lezat untuk Diet Hipertensi yang Mudah Disiapkan
Kamera DSLR Adalah Perangkat Fotografi Canggih, Begini Cara Kerjanya
Apa Itu Garis Singgung: Pengertian, Jenis, dan Rumus Lengkap
Emtek Grup dan Kemenpora Silaturahmi, Bahas Peningkatan Peminat Olahraga