Liputan6.com, Jakarta - PT Garuda Mataram Motor selaku Agen Pemegang Merek Audi di Indonesia kembali meraih sukses pada ajang IIMS 2014. Tercatat, sepanjang sepuluh hari pameran berlangsung dari tanggal 18 hingga 28 September 2014 Audi berhasil menjual 60 unit kendaraan.
Pencapaian tersebut meningkat kurang lebih 10 persen dibandingkan penjualan pada IIMS 2013. Tahun lalu, PT GMM berhasil menjual kendaraan Audi sebanyak 56 unit.
“Kami bangga mampu mengakhiri pameran terbesar di kawasan ASEAN ini dengan penjualan yang cukup signifikan sekaligus menampilkan kehebatan produk-produk terlengkap dan terbaik dari Audi,” kata Andrew Nasuri, CEO PT GMM.
38 unit Audi A4 1.8 TFSI telah laku terjual disusul Audi Q3 1.4 TFSI sebanyak 9 unit. Sementara untuk sedan Audi A6 2.0 TFSI dan Audi Q5 2.0 TFSI quattro masing-masing menyumbang sebanyak 2 unit kendaraan.
Produk unggulan Audi lainnya, seperti A5 Sportback, A7 Sportback, A8 3.0 TFSI quattro, Q7 3.0 TFSI quattro dan Audi TTS 2.0 TFSI quattro terjual masing-masing 1 unit.
Khusus untuk The New Audi S3, dimana IIMS 2014 kali ini sekaligus menijadi ajang peluncuran resminya secara mengejutkan berhasil dibawa pulang oleh pencinta Audi sebanyak 4 unit.
Audi S3 Sedan digarap dengan sentuhan khusus dari rumah modifikasi quattro GmbH dan craftsmanship berkelas dunia untuk para penggemar otomotif di Indonesia.
“Sebuah prestasi yang cukup membanggakan mengingat Audi S3 baru saja diluncurkan dan diperkenalkan pada awal penyelenggaraan IIMS 2014,” tutup Andrew. (Ysp/Des)
A4 Jadi Mobil Audi Paling Diburu Selama IIMS 2014
Audi Mencatat Penjualan Sebanyak 60 Unit di IIMS 2014 dari seluruh model.
diperbarui 30 Sep 2014, 11:30 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Menghilangkan Bau Jengkol Sebelum Dimasak: Perhatikan Tekniknya
Cara Kerja Septic Tank Biotech: Solusi Pengolahan Limbah Modern
Gigih dan Pantang Menyerah, 3 Zodiak Ini Akan Meraih Impian Mereka dengan Segala Cara
Cara Agar Story WA Tidak Buram: Panduan Lengkap Meningkatkan Kualitas Status WhatsApp
Kementan Buka Lowongan Petani Milenial 2024 Gaji Rp 10 Juta per Bulan, Daftar di Link Ini
Kementerian Dicatut Bagikan Bantuan, Simak Daftarnya
Tarot Minggu Ini: Fleksibel Terhadap Rencana yang Telah Dibuat
Siap-siap Sambut Trademark Market 2024 Vol.2 di Akhir Pekan, Wadah Eksis Brand Lokal Terkurasi
Mengenal Paslon Pilgub Papua 2024, Berikut Profil dan Partai Pengusungnya
Jadwal Liga Champions, Rabu 27 November 2024: Siaran Langsung SCTV dan Vidio
Kata Kemlu RI soal Kecelakaan Maut yang Tewaskan 7 WNI di Malaysia
26 Titik Ganjil Genap Jakarta yang Berlaku Hari Ini Selasa 26 November 2024, Yuk Cek!