Liputan6.com, Bologna - Sejumlah gambar yang diduga kuat sebagai Lamborghini Huracan Spyder kembali tersingkap. Sebelumnya, banteng Italia yang bakal dilepas dengan gaya bodi atap terbuka ini diperkirakan akan melakoni debutnya di tahun depan.
Dilansir dari Inautonews, Rabu (1/10/2014), foto tersebut menjelaskan empat varian warna dari Huracan Spyder. Namun, penampakan tersebut nyatanya bukanlah tampilan final dari keluarga Huracan, Lamborghini. Dijelaskan, gambar tersebut dibuat oleh pihak ketiga, Evren Milano, yang sekedar memperkirakan tampilan baru dari keluarga anyar pabrikan Bologna tersebut.
Versi Lamborghini Huracan anyar sendiri telah diperkenalkan pabrikan asal Italia di Geneva Motor Show, Mei tahun ini. Roda empat tersebut hadir dengan menggunakan mesin dari Gallardo lama, yakni V10 berkapasitas 5,2 liter.
Dengan spek yang diusungnya, 'banteng' ini mampu memproduksi tenaga sebesar 602 horse power (HP) pada 8.250 rpm dan torsi 560 Nm pada 6.500 rpm.
Adapun seluruh tenaga yang dihasilkan pada dapur pacu kendaraan di bawah naungan grup VolsWagen tersebut didistribusikan melalui transmisi dual-clutch tujuh percepatan.
Lamborghini Huracan Spyder dikatakan mampu berakselerasi dari kondisi diam hingga 100 km/jam dalam 3,2 detik sebelum menembus kecepatan puncak 325 km/jam. (Gst/Des)
Ini Rekaan Tampang Lamborghini Huracan Spyder
Lamborghini Huracan Spyder, supercar dengan gaya bodi atap terbuka ini diperkirakan debut tahun 2015.
Diperbarui 01 Okt 2014, 19:01 WIBSupercar yang bakal dilepas dengan gaya bodi atap terbuka ini diperkirakan melakoni debut tahun depan.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Potret Fadly Faisal dan Maudy Effrosina di Prambanan, Netizen Sebut Mitos Akan Putus
Mengejutkan! Makna dan Khasiat Jimat Merah Delima Menurut Mbah Moen, Diceritakan Gus Baha
Menko Pangan Bentuk Pokja Awasi Penyaluran Pupuk Subsidi
Tukang Bakso di Jember Tipu Puluhan Orang Modus Investasi, Kerugian Capai Rp3 Miliar
Dilaporkan ke KPK, Jampidsus Kejagung: Semakin Besar Kasus Diungkap Pasti Besar Serangan Baliknya
350 Kata-Kata Kebersamaan Keluarga yang Menyentuh Hati, Ungkapkan Cinta
Profil Rodrigo Duterte, Eks Presiden Filipina Ditangkap di Manila
Pesangon dan THR Korban PHK Sritex Belum Cair
Aktor Senior Subarkah Hadisarjana Meninggal Dunia di Usia 66 Tahun
Istana Jelaskan Alasan Prabowo Antar Langsung Kepulangan Sekjen Partai Komunis Vietnam
Sinopsis Season 2 dan Boboiboy Galaxy di Vidio: Fang Bergabung, Petualangan Semakin Seru!
Turki Blokir Partisipasi Israel dalam Latihan Militer NATO