Top 5 Bisnis: Kepastian Kenaikan Harga BBM Subsidi Curi Perhatian

Ingin tahu artikel mana saja yang paling diincar pembaca? Berikut lima artikel terpopuler di kanal bisnis:

oleh Arthur Gideon diperbarui 01 Okt 2014, 08:20 WIB
Pembubaran Pokja Tim Transisi dihadiri Kepala Staf Rumah Transisi Rini Soemarno, dan beberapa deputi seperti Akbar Faisal dan Andi Widjajanto, Jakarta, (28/9/14). (Liputan6.com/Miftahul Hayat)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Terpilih Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla telah memutuskan kenaikan harga BBM subsidi Rp 3.000 per liter pada November 2014.

Oleh karena itu, Tim Transisi saat ini tengah menyiapkan skema Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk meringankan beban masyarakat atas dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi.

Artikel mengenai kenaikan BBM Bersubsidi tersebut paling menarik perhatian pembaca kanal bisnis Liputan6.com pada Selasa (30/9/2014).

Tak hanya artikel itu saja, ada juga beberapa artikel lain yang menarik perhatian pembaca. Ingin tahu artikel mana saja yang paling diincar pembaca? Berikut lima artikel terpopuler di kanal bisnis:

1. Tim Transisi: Jokowi Naikkan Harga BBM Rp 3.000/Liter di November

Anggota Tim Transisi Jokowi-JK, Luhut Panjaitan mengaku tengah menyiapkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk meringankan beban masyarakat atas dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi.

2. Shahid Khan, Tukang Cuci Piring yang Jadi Miliarder

Tak pernah menyerah tampaknya menjadi kunci utama kesuksesan yang kini berhasil diraih salah satu miliarder terkaya di dunia, Shahid Khan. Pria yang pada usia 16 tahun bekerja sebagai pencuci piring itu kini telah berubah menjadi pengusaha sukses dan berhasil menyabet gelar miliarder.

3. Harga Premium Jadi Rp 8.000, Subsidi BBM Masih Besar

Tak hanya tim transisi, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) juga telah melakukan pengkajian terhadap kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM)/BBM bersubsidi.

4. Hadiah Rp 15 Miliar Buat Pemburu Harimau Tasmania yang Langka

Rasa penasaran untuk menemukan wujud hewan Harimau Tasmania (Thylacine) yang diduga telah lama punah tampaknya kian memuncak di sejumlah kalangan. Tak heran, siapapun yang berhasil menangkapnya berhak mendapatkan hadiah sebesar US$ 1,25 juta atau Rp 15,23 miliar (kurs: Rp 12.187/US$).

5. Ini Daftar KA Ekonomi yang Harga Tiketnya Naik

Seiring dengan pencabutan subsidi atau Public Service Obligation (PSO), PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan memberlakukan tarif KA ekonomi jarak jauh dan jarak sedang pada harga keekonomiannya. (Gdn)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya