Liputan6.com, Manchester - Patut diacungi jempol aksi wanita paruh baya ini. Di usianya yang menginjak 52 tahun, Deborah Smythe berani bertarung melawan pencuri yang berniat membawa lari Audi Q3 miliknya.
Peristiwa kriminal ini terjadi pada pagi hari kala Smythe tengah membuka pagar dari lapangan parkir kantornya di wilayah Oldham. Tiba-tiba saja, ia melihat ada pria asing yang masuk ke mobilnya.
Tak ingin mobil hasil jerih payahnya raib, Smythe pun bersusah payah menghalangi pencuri yang belum sempat menutup pintu mobilnya. Sejurus kemudian, keduanya terlibat aksi tarik menarik. Demikian dilansir dari Manchestereveningnews, Rabu (1/10/2014).
Walaupun melanggar hukum, pencuri itu pun nyatanya tak mundur untuk menuntaskan aksinya. Tak kehilangan akal, sang pesakitan berusaha memundurkan Audi Q3 tersebut secepat mungkin. Akibatnya, Smythe yang bergelantung di setir pun sempat terseret beberapa meter.
Setelah terus mencoba untuk mempertahankan mobilnya, usaha Smythe pun berbuah hasil. Pencuri mobil tersebut akhirnya menyerah dan kabur meninggalkan Smythe yang terhuyung-huyung dan memar akibat terseret.
Rupanya, aksi wanita paruh baya tersebut mati-matian mempertahankan mobilnya cukup sederhana. Dikatakan, ia tidak ingin kehilangan paspor serta uang akomodasi untuk berlibur ke Tenerife, Spanyol yang ia letakkan di dalam mobilnya untuk jadwal keberangkatan hari itu juga. (Ysp/Des)
Energi & Tambang