Liputan6.com, Jakarta - Mantan istri Prabowo Subianto, Siti Hediati Haryadi atau lebih dikenal Titiek Soeharto, mengaku belum mendapat ucapan selamat dari Prabowo yang juga Ketua Umum Partai Gerindra. Hari ini Titiek telah dilantik menjadi Anggota DPR terpilih periode 2014-2019.
"Belum tahu, saya belum buka telepon," kata Titiek dengan wajah tersipu malu usai pelantikan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (1/10/2014).
Namun Titiek enggan berkomentar banyak, perihal ucapan selamat dari Prabowo. Anak ke-4 mendiang Presiden Soeharto itu hanya berkomentar perihal program kerjanya ke depan. Salah satunya melanjutkan program ayahnya di bidang pertanian.
"Ya, itu nanti. Sebelumnya saya ditugasi komisi pertanian. Kalau untuk besok, terserah fraksi nanti," tandas Titiek.
Hari ini anggota DPR terpilih periode 2014-2019 dilantik. Namun dari 560 anggota DPR, hanya 555 yang dilantik. 5 Anggota DPR terpilih lainnya masih ditangguhkan, karena diduga terlibat perkara korupsi.
2 Anggota DPR terpilih terduga kasus korupsi itu adalah, Herdian Koosnadi (PDIP) dapil Banten, yang diduga terlibat korupsi alat kesehatan (alkes) yang kini kasusnya tengah ditangani Kejati Banten.
Selain itu, Jimmy D Ijie (PDIP) dapil Papua Barat, terkait kasus dugaan korupsi dana APBD. Idam Samawai (PDIP) dapil Yogyakarta, tersangka korupsi di Bantul yang kasusnya ditangani Kejati Yogyakarta.
Selain itu Iqbal Wibisono (Partai Golkar) dapil Jawa Tengah yang menjadi tersangka dana bansos yang kasusnya ditangani kejaksaan. Serta Jero Wacik (Partai Demokrat) kasus korupsi di Kementerian ESDM, yang kasusnya ditangani KPK. (Yus)
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Jadi Anggota DPR, Titiek Soeharto Belum Diselamati Prabowo?
Titiek Soeharto enggan bicara banyak soal ucapan selamat dari Prabowo, ia hanya berkomentar banyak perihal program kerjanya ke depan.
diperbarui 01 Okt 2014, 15:53 WIBTitiek Soeharto dan Prabowo Subianto. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Amalan yang Perlu Diperbanyak di Bulan Rajab Menurut Ustadzah Halimah Alaydrus
350 Kata Selamat Pagi untuk Memulai Hari dengan Penuh Semangat
Belum Terpikir Usung Kader Sendiri Jadi Capres 2029, PAN: Kita Setia Sama Prabowo
Liburan Tahun Baru, Ini 5 Curug Bebas Tiket Masuk di Banyumas
5 Asteroid yang Hampir Menabrak Bumi di Zaman Modern
Jika Orangtua Terlanjur Tidak Sholat, Apa Bisa Diganti Bayar Fidyah? Simak Penjelasan Gus Baha
Komisi VIII DPR Soroti Makanan Jemaah Haji: Gambar Ayam Isinya Teri, Rasanya Ora Karuan
Presidential Threshold Dihapus, Angin Segar Demokrasi Indonesia
Telaga-Telaga di Gunungkidul, Nasibmu Kini...
Pilah-pilih Mainan yang Tepat untuk Dukung Tumbuh Kembang Anak
Gus Baha Memarahi Ketua Masjid yang Syaratkan Imam Bersuara Merdu, Ceritanya Begini
Kejari Depok Bakal Usut Penyalahgunaan Dana Intensif RT dan RW