Liputan6.com, Jakarta - Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk Budi Gunadi Sadikin menilai masyarakat Indonesia pengguna tol kurang meminati sistem on board unit (OBU).
"Pengalaman kami dengan OBU, yang susah penetrasinya karena mungkin satu harganya, tapi mungkin masyarakat Indonesia tidak biasa pakai itu," kata dia di Jakarta, Jumat (3/10/2014).
Padahal, soal harga OBU dari Bank Mandiri terhitung murah. Dia mengaku, pihaknya tak mengambil keuntungan dari penjualan OBU. OBU yang digunakan lebih murah ketimbang dari Singapura dan Malaysia.
"Harga OBU yang dijual tidak pakai margin. OBU kami masih dari supply segitu. Kami lagi cari OBU yang harganya lebih murah. OBU yang ada kita dibawah Singapura dan Malaysia," kata Budi.
Sebelumnya, PT Jasa Marga Tbk dan PT Telkomunikasi Indonesia Tbk melakukan uji coba penggunaan OBU generasi baru. PT Jasa Marga Tbk sebagai operator jalan dan Telkom sebagai perancang sistem.
Dengan sistem yang baru ini, mobil bisa melaju dengan kecepatan 80 kilometer per jam karena pintu tol bisa terbuka secara otomatis.
Menanggapi hal tersebut, Budi berharap masyarakat akan menggunakan OBU sebagai sistem transaksi tol. "Mungkin teman-teman Telkom pemasarannya kreatif, mungkin bisa, saya kira nggak ada masalah," ujar Direktur Utama Bank Mandiri. (Amd/Ahm)
Ini Alasan Sistem E-Toll Lama Tak Diminati Masyarakat RI
Direktur Utama Bank Mandiri Budi G. Sadikin menilai, orang Indonesia belum terbiasa memakai on board unit (OBU) sehingga penetrasinya sulit.
diperbarui 03 Okt 2014, 19:04 WIBIlustrasi (Istimewa)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Update Quick Count Pilkada Jember 2024, Calon Petahana Tumbang
Skema Baru Subsidi Energi Bakal Diumumkan Presiden Prabowo
Tata Cara Sholat Tasbih Lengkap dengan Bacaan, Keutamaan & Waktu Pelaksanaannya
Cara Melakukan Lempar Cakram: Teknik Dasar, Gaya, dan Tips untuk Pemula
350 Quote Aesthetic untuk Inspirasi dan Motivasi, Bikin Lebih Percaya Diri
Cara Menurunkan Tekanan Darah Tinggi: Panduan Lengkap dan Alami
Hasil Quick Count Terbaru Pilkada Surabaya 2024: Paslon Tunggal Kalahkan Kotak Kosong
Cara Mengatasi Rambut Mengembang: Panduan Lengkap untuk Rambut Halus dan Lembut
Cara Menyembuhkan Asam Lambung Secara Total: Panduan Lengkap
Cara Masak Semur Jengkol yang Lezat dan Empuk
Calon Wali Kota Tangerang Sachrudin Minta Pendukungnya Kawal Suara hingga KPU
Dominan di Hasil Quick Count Pilkada Indramayu 2024, Lucky Hakim Sampaikan Rasa Syukur Penuh Haru