Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka perayaan ulang tahun (HUT) pertama yang jatuh pada 10 Oktober 2014, Galeri Indonesia Kaya persembahan Bakti Budaya Djarum Foundation akan menampilkan 16 seni pertunjukan selama 12 hari.
Rangkaian acara yang diselenggarakan pada 1-12 Oktober 2014 ini melibatkan berbagai seniman lintas generasi, mulai dari budayawan senior hingga generasi muda. Demikian hal ini disampaikan dalam acara konferensi pers di Auditorium Galeri Indonesia kaya belum lama ini.
Renitasari Adrian selaku Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation mengatakan bahwa acara ini merupakan bentuk apresiasi dari Galeri Indonesia Kaya terhadap para seniman Indonesia yang konsisten dalam mengangkat budaya bangsa.
“Acara ini akan melibatkan seniman lintas generasi dan genre yang semakin menunjukkan kalau Indonesia itu kaya akan budaya, Indonesia itu keren dan kreatif”, ungkap Renita. “Data mencatat bahwa mayoritas pengunjung kami adalah generasi muda yakni 42% berusia 12-25 tahun. Itu artinya target kami untuk mengajak generasi muda mencintai budayanya sendiri telah tercapai,” tambahnya.
Selama kurun waktu satu tahun, Galeri Indonesia Kaya sukses menampilkan 256 acara seni dengan jumlah catatan pengunjung sekitar 91.218 penonton. Untuk ulang tahun pertama ini, Galeri Indonesia Kaya mengangkat “Indonesia Kreatif, Indonesia Keren” sebagai tema yang tercermin dalam beragam pertunjukan yang menarik, unik, dan juga mengangkat kekayaan budaya Indonesia.
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
HUT Pertama, Galeri Indonesia Kaya akan Gelar 16 Pertunjukan Seni
Untuk merayakan hari ulang tahun pertamanya yang jatuh pada 10 Oktober 2014, Galeri Indonesia akan gelar 16 pertunjukan seni.
diperbarui 04 Okt 2014, 15:05 WIBFoto: Indonesiakaya.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Orek Tempe Basah: Hidangan Lezat dan Praktis untuk Sehari-hari
Resep Sambal Ayam Geprek untuk Jualan yang Lezat dan Menguntungkan
WIKA Dapat Kontrak Baru Rp19,96 Triliun di November 2024
Resep Teriyaki Ayam Lezat dan Praktis untuk Hidangan Sehari-hari
Resep Roti Manis Lembut dan Empuk ala Bakery
18 Rekomendasi Kuliner Bintaro, Dari Resto Premium Hingga Warung Legendaris
Resep Gulai Daun Singkong Sederhana yang Lezat dan Bergizi
Resep Opor Ayam Spesial Lebaran yang Lezat dan Mudah Dibuat
Ini Daftar 27 Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2025, Persiapkan Liburanmu
Resep Jus Alpukat Lezat dan Kaya Nutrisi: Panduan Lengkap
Resep Martabak Tahu Lezat dan Praktis untuk Camilan Sehari-hari
Tarif Impor AS Lebih Berat bagi Ekonomi Korea Selatan Ketimbang Krisis Politik