Liputan6.com, Paris - Mazda MX-5 baru saja diperkenalkan di depan publik beberapa waktu lalu. Kali ini, giliran wilayah Eropa lewat Paris Auto Show yang jadi ajang debut dari roadster Jepang tersebut.
Tak hanya itu, gelaran otomotif tahunan ini turut dimanfaatkan Mazda untuk menghadirkan MX-5 dengan performa mesin yang lebih baik. Namun, varian ini dikatakan bakal dilepas khusus di negeri Paman Sam.
Berbeda dari kabar sebelumnya yang turut menyebutkan jika Mazda MX-5 akan hadir dengan mesin 1,8 liter dan 2,0 liter, roadster untuk pasar AS ini hadir dengan selisih kapasitas mesin yang cukup besar dibanding pasar global.
Melansir laman Carscoops, Senin (6/10/2014), di Paris Motor Show, Mazda menegaskan untuk pasar Amerika akan mendapat MX-5 dengan mesin berkapasitas 2,0 liter SkyAktiv. Sementara itu, untuk pasar Asia akan Eropa 'hanya' akan mendapat jatah MX-5 dengan mesin berkapasitas 1,5 liter SkyAktiv.
Mesin yang diperuntukkan pada MX-5 versi Amerika serupa dengan mesin yang digunakan pada Mazda3 dan CX-5. Mesin tersebut kabarnya sanggup menghasilkan tenaga hingga 155 horse power (HP).
Untuk MX-5 yang dipasarkan secara global, Mazda membekali mesin yang sama dengan milik city car mereka yakni Mazda 2. Mesin tersebut mampu menghasilkan output tenaga sebesar 100 HP.
Agar tidak terjadi kesenjangan antara pasar Amerika dan global, Mazda pun kedepannya ingin mendongkrak output tenaga milik Miata. Sayangnya, pabrikan masih enggan membocorkan besaran tenaga yang akan bertambah pada roadster legendaris mereka tersebut. (Ysp/Des)
Mazda Prioritaskan MX-5 Miata Untuk Pasar AS
Dibanding Asia dan Eropa, pasar Amerika akan mendapat MX-5 dengan kapasitas mesin lebih besar.
diperbarui 10 Okt 2014, 14:10 WIBPasar Amerika mendapat MX-5 berkapasitas 2,0 liter SkyAktiv pasar Asia akan Eropa 'hanya' akan mendapat jatah MX-5 dengan mesin 1,5 liter.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kerap Tak Akur dengan Rekan, RSUD Pirngadi Medan Pulangkan Dokter Koas Fladiniyah ke Kampus
Penyanyi Aziz Hedra Lega Raih Gelar Sarjana Ekonomi, Siapkan Kejutan Baru untuk Karir Musiknya
Kontrak di Liverpool Segera Habis, Virgil van Dijk Pilih Santai
VIDEO: Detik-detik Banjir di Kulonprogo, Diduga Akibat Drainase Kurang Terawat
Libur Natal 2024, Jasa Marga Catat 1,3 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
VIDEO: Dusun Kedungglatik Resmi Ditenggelamkan Untuk Proyek Strategis Nasional
Link Live Streaming Liga Inggris Chelsea vs Fulham, Sebentar Lagi Disiarkan Vidio
Hasil Liga Inggris Manchester City vs Everton: Erling Haaland Gagal Penalti, Tidak Ada Kado Natal di Etihad Stadium
Studi: Anak Anjing Akan Sangat Menggemaskan pada Usia 6-8 Minggu
VIDEO: Lalu Lintas Padat Kendaraan Mencapai 1 KM di Jalan Magelang KM 11
Retrospeksi 2024: Indra Jegel Memang Agak Laen, Rangkul 13 Jutaan Penonton Hanya dengan 2 Film
All I Want for Christmas Is You Tetap Populer, Berapa Banyak Uang yang Diraup Mariah Carey dari Lagu Itu?