Liputan6.com, Los Angeles Kesempatan Lamar Odom untuk kembali bersama Khloe Kardashian semakin terbuka lebar. Sejak Khloe putus dari French Montana, perlahan Lamar Odom mulai mendekati mantan istrinya tersebut.
Kabarnya pebasket itu sudah memikirkan cara untuk kembali bersama Khloe Kardashian. Dilansir dari laman Hollywoodlife, Selasa (7/10/2014), Lamar Odom dan Khloe Kardashian berencana membuat reality show bersama seperti beberapa tahun lalu.
Advertisement
Lamar Odom merasa dirinya bisa rujuk dengan Khloe kalau mereka kembali beraktivitas bersama. Salah satunya lewat kembali bersama membintangi reality show tersebut.
"Lamar akan melakukan apa pun demi mendapatkan Khloe kembali. Apa pun itu. Dia (Lamar Odom) ingin kembali membangkitkan reality show Khloe & Lamar mereka bersama. Dia ingin melakukan untuk dengan banyak alasan," ujar seorang sumber.
"Dia merasa bisa mengambil keuntungan lewat reality show tersebut agar bisa kembali dengan Khloe. Lamar benar-benar serius dengan ucapannya untuk menikahi Khloe kembali," lanjut sumber.
Sebelumnya, Khloe Kardashian dan Lamar Odommemang punya tayangan reality show berjudul Khloe & Lamar pada 2011 dan 2012. Program acara tersebut bertahan selama 20 episode.