Cerita Sedih Jenny Cortez Batalkan Pernikahan

Jenny Cortez membeberkan cerita sedih tentang pembatalan pernikahannya bersama dengan seorang pria bernama Gian Rudiansyah

oleh Sylvia Puput Pandansari diperbarui 07 Okt 2014, 18:00 WIB
Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Jenny Cortez membeberkan cerita sedih tentang pembatalan pernikahannya bersama dengan seorang pria bernama Gian Rudiansyah yang sejatinya akan digelar pada 9 Oktober 2014 mendatang. Jenny dengan tegas mengatakan jika kisah cintanya telah berakhir dan dia tidak berniat meneruskan rencana ke pelaminan dengan alasan Gian ketahuan sudah beristri dan beranak.

"Calon suami saya (Gian Rudiansyah) tidak bertanggung jawab untuk hal WO dan desainer. Katanya sudah transfer Rp 20 Juta, ternyata belum. Tak ada kabar sampai akhir Agustus. September itu sudah sulit dihubungi. Lalu sampai akhirnya saya cari informasi dan tahu kalau dia punya istri dan anak," kata Jenny ketika menggelar jumpa pers di Senayan City, Jakarta, Selasa (7/10/2014).

Sambil menahan air mata yang sudah di ujung, model dan bintang film Pokun Roxy tersebut terus menceritakan kisah pilu yang dialaminya itu. Jenny membatalkan semua paket wedding organizer yang dan pesanan baju kepada sang desainer yang nyatanya sudah jadi.

"Seingat saya anaknya itu baru berusia, 4 atau 5 tahun. Saya nggak mungkin menikahi suami orang," ucap Jenny yang langsung kembali menangis. Wajahnya memerah.

Ketika datang ke rumah Gian di Bekasi, Jenny bahkan tidak bertemu pria itu. Ia mendapat konfirmasinya dari seorang pembantu rumah tangga yang mengaku rumah yang didatangi itu milik bapak Gian dan ibu Eli, yang diduga istri Gian.

"Saya tanya pembantunya. Dibilang bahwa ini benar rumah pak Gian. Saya datang ke sini supaya Gian minta maaf. Itu saja karena sudah membohongi saya dan keluarga saya," kata Jenny sembari mengelap matanya.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya