Liputan6.com, Manchester: Daley Blind merasa Robin Van Persie telah banyak membantu proses adaptasi di Manchester United. Blind mengaku awalnya cukup kesulitan mengenal kehidupan di MU.
Dua pemain itu rekan setim di Timnas Belanda. Blind kembali bermain dengan Van Persie di bursa transfer musim panas ini setelah didatangkan dari Ajax Amsterdam. Blind sendiri merasa sangat sulit menjalani kehidupan di Inggris, terutama di tim. Tapi Van Persie membuat proses itu berjalan mudah.
Advertisement
"Saya membayangkan itu akan sulit jika Anda tidak memiliki seseorang yang bisa membantu di klub baru," ucap Blind sebagaimana dilansir dari offthepost.
Blind pindah ke MU di usia terbilang muda, 24 tahun. Dia melengkapi barisan 'darah muda' yang didatangkan MU pada bursa transfer musim panas ini. Blind datang bersama Luke Shaw, Ander Herrera, dan Marcos Rojo."
Van Persie menolong saya saat memulainya. Ketika memutuskan pindah banyak pengalaman baru yang Anda harus rasakan di klub baru," kata Blind.
Blind dan Van Persie sempat menjadi sorotan pada Piala Dunia 2014 lalu. Pemain jebolan Akademi Ajax Amsterdam itu mengirim umpan yang disambut sundulan terbang oleh Van Persie saat Belanda menang 5-1 atas Spanyol di babak penyisihan grup B.