Unggah Video di Youtube, Pria Gemulai Ini Ngetop di Malaysia

Gara-gara mengunggah video bergaya Shae di Youtube, Bobo jadi terkenal di Malaysia. Bahkan kini ia jadi artis.

oleh Liputan6 diperbarui 09 Okt 2014, 15:00 WIB
Gara-gara mengunggah video bergaya Shae di Youtube, Bobo jadi terkenal di Malaysia. Bahkan kini ia jadi artis.

Liputan6.com, Jakarta Nama Shae memang belum terlalu dikenal oleh pacinta musik Indonesia, tapi coba tanyakan namanya di Malaysia. Nama Shae sangat terkenal, setelah ia melantunkan lagu Sayang.

Saking populernya lagu Sayang, banyak bermunculan video parodi lagu tersebut. Namun yang paling populer  adalah video Parodi Sayang versi seorang cowok bergaya gemulai yang diunggah pada 2013 silam. Video ini mampu menyedot pengunjung hingga 1,8 juta.



Kabarnya, gara-gara video ini, Bobo, si laki-laki gemulai asal Malaysia ini menjadi sangat terkenal di negaranya. Ia pun kini menjadi artis dan bermain dalam berbagai judul film produksi Malaysia. "Malah kabarnya, Bobo sudah punya manager sendiri. Aku saja nggak punya manager," kata Shae sambil tertawa ngakak.(Rom)

 

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya