Liputan6.com, Jakarta Rasa bahagia berperan penting dalam mencegah munculnya penyakit jantung. Rasa bahagia membuat kita bebas dari stres, yang menjadi faktor risiko terjadinya penyakit pembunuh nomor 1 di dunia, bahkan di Indonesia.
"Namun harus diingat, rasa bahagia itu harus dari diri kita sendiri. Kita tidak boleh bahagia karena tergantung orang lain. Misalnya, kalau suami bahagia, baru kita bahagia," kata Dr. Sonia Wibisono kepada Health-Liputan6.com di Jakarta, ditulis Kamis (10/10/2014)
Bagi ibu tiga orang anak, bahagia adalah dapat mensyukuri apa yang telah kita dapatkan selama ini. Bila sebagai manusia kita tidak mampu bersyukur, kata Sonia, maka hidup akan selalu susah.
"Jika ingin bahagia jangan pernah membuat `IF`. Jangan menunggu sampai kaya dulu baru bahagia dan bersyukur. Bahagialah dengan apa yang kita punya sekarang," kata Sonia.
Dokter umum yang memiliki hobi melancong menuturkan, memiliki kedua kaki, mata yang dapat melihat dunia dengan jelas, panca indera yang senantiasa sehat, bisa makan dan minum, dan memiliki tempat untuk berlindung dan tidur saja sudah sepatutnya untuk disyukuri, dan harus bahagia akan semua yang telah didapatkan itu.
"Kalau kita bahagia dari diri kita sendiri, kita bisa menolong orang lain, membahagiakan pasangan dan anak kita, dan kitanya sendiri juga tidak stres," kata Sonia.
Bahagia, Kunci Bebas dari Penyakit Jantung
Kita tidak boleh bahagia karena tergantung orang lain. Misalnya, kalau suami bahagia, baru kita bahagia.
diperbarui 09 Okt 2014, 20:30 WIBKita tidak boleh bahagia karena tergantung orang lain. Misalnya, kalau suami bahagia, baru kita bahagia.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Andra Soni-Dimyati Unggul Hitung Cepat Pilkada Banten, Disebut Tanda Masyarakat Dukung Perubahan
Pasar Pandansari Balikpapan, Surga Belanja Tradisional yang Wajib Dikunjungi
Kenakalan Gus Miek saat Mondok di Pesantren Lirboyo, Mata Batin KH Makhrus Ali
Hasil Hitung Cepat Internal, Paslon Edo-Farida Unggul di Pilwalkot Cirebon
Bawaslu Temukan Ratusan Kasus Dugaan Politik Uang Selama Pilkada 2024
Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 60.883 Ekor Benih Lobster Setara Rp9,1 Miliar di Lampung
Mini Moon Asteroid 2024 PT5 Tinggalkan Bumi, Akan Kembali Tahun Depan
Jarang Diketahui, Mbah Moen Ungkap Karomah Dahsyat Syaikh Abdul Qadir al-Jilani
Quick Count Pilkada Garut, Anak Kapolda Metro Jaya Menang Telak
KPU RI: Penghitungan Suara Resmi Pilkada Dilakukan Berjenjang, Ini Jadwalnya
Link Live Streaming Liga Champions, Kamis 28 November 2024 di SCTV dan Vidio: Ada Aston Villa vs Juventus
3 Rekrutan Wajib Ruben Amorim untuk Dongkrak Performa Manchester United