6 Gaya Selebriti Hollywood Ketika Berbelanja

Seperti apa gaya selebriti Hollywood papan atas ketika berbelanja? Dimana saja mereka berbelanja?

oleh Liputan6 diperbarui 10 Okt 2014, 18:00 WIB
Seperti apa gaya selebriti Hollywood papan atas ketika berbelanja? Dimana saja mereka berbelanja?

Liputan6.com, Los Angeles- Gaya hidup para selebriti Hollywood yang mewah sudah bukan rahasia lagi. Namun seperti apa gaya mereka ketika berbelanja kebutuhan sehari-hari? Ternyata tak semua terlihat mewah. beberapa diantaranya bahkan suka berbelanja di pasar tradisional!

Nah, dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah 6 gaya selebriti Hollywood ketika berbelanja. (Liz)


Nikki Reed & Ian Somerhalder

Seperti apa gaya selebriti Hollywood papan atas ketika berbelanja? Dimana saja mereka berbelanja?

Nikki Reed & Ian Somerhalder

Dua vampir menawan, Nikki Reed bersama kekasihnya saat ini, Ian Somerhalder sepertinya lebih menyukai berbelanja sayuran segar di pasar. Pilihan mereka kali ini adalah pasar tradisional di Sherman Oaks, Los Angeles. Bahkan, aktifitas berbelanja pun bisa terlihat mesra.


Beyonce

Foto: Net

Beyonce

Meski berlabel diva paling berpengaruh di dunia selama dua tahun belakangan, tidak membuat Beyonce enggan berbelanja di supermarket. Istri dari rapper jay Z ini terlihat mendorong kereta belanja berisi boneka di Walmart cabang Tewksbury, Massachusetts. "Boneka imut ini cocok untuk Blue Ivy," kata Bey ketika diwawancara oleh US Magazine.


Alessandra Ambrosio

Seperti apa gaya selebriti Hollywood papan atas ketika berbelanja? Dimana saja mereka berbelanja?

Alessandra Ambrosio

Siapa bilang selebriti tinggal ambil barang saja. Bahkan selebriti terkenal pun memilih barang dari sisi harga dan rasa. Seperti yang dilakukan oleh supermodel sewaktu hendak membeli buah di sebuah pasar di Los Angeles. Ia bahkan tak segan untuk mencicip terlebih dahulu buah jeruk yang akan dibelinya itu.


Katie Walsh

Seperti apa gaya selebriti Hollywood papan atas ketika berbelanja? Dimana saja mereka berbelanja?

Katie Walsh

Nah, ternyata belanja juga bisa jadi momen yang membuat hubungan tambah mesra dan semakin panas. Seperti model dan aktris Katie Walsh yang memanfaatkan momen kreatif belanja dengan berciuman bersama pasangannya.


Jennifer Lopez

Foto: Net

Jennifer Lopez

Meski dikawal oleh pengawal, namun jelas diva seksi ini tidak mau kehilangan momen menyenangkan belanja bersama kedua buah hatinya, Max dan Emme. 

JLo terlihat sedang mendorong keranjang belanjaan di Walmart dimana Max dan Emme duduk didalamnya. Sementara pengawalnya berjalan di bagian depan dan belakang.


Victoria Beckham

Foto: Net

Victoria Beckham

Sudah tampil chic dan anggun tetapi malah membawa keranjang belanjaan? Oh itu sudah pasti Big No No. 

Victoria Beckham jelas tak mau merusak penampilan anggunnya ketika berbelanja. Untuk itulah ia membawa bodyguardnya ke supermarket untuk membawakan keranjang belanjaannya. Tak hanya itu, dilansir melalui majalah people, bodyguard nyonya Beckham ini bahkan juga turut mengambilkan barang belanjaan dari raknya, semnetara Vic membacakan daftar belanjaannya.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya