Liputan6.com, New York - Saat ini, lulus dari sebuah perguruan tinggi belum tentu menjadi jaminan seseorang bisa langsung mendapat pekerjaan dengan mudah.
Lulusan sebuah perguruan tinggi harus bersaing dengan ribuan lulusan lainnya untuk mendapatkan pekerjaan yang ia inginkan atau sesuai dengan bidang yang ia pelajari.
Namun hal tersebut tidak berlaku pada lulusan beberapa perguruan tinggi. Dikutip dari Bornrich, Minggu (12/10/2014), Ada beberapa perguruan tinggi di dunia yang lulusannya selalu dicari oleh para perusahaan.
Bahkan, ada juga beberapa perguruan tinggi yang lulusannya selalu mendapat bayaran tertinggi dalam sebuah perusahaan. Perguruan tinggi manakah itu? Berikut ulasannya:
1. Colgate University
Perguruan tinggi ini terletak di bagian utara New York, Amerika Serikat. Lulusan dari perguruan tinggi ini rata-rata mendapat gaji awal sebesar US$ 54.000. Sebagian besar lulusan Colgate University mendapat pekerjaan di beberapa perusahaan besar di New York atau Boston.
Perguruan tinggi ini juga mengarahkan lulusannya untuk bekerja di Google dan IBM. beberapa alumninya adalah CEO NBC, pendiri, Ben and Jerrys Ice Cream dan Pembuat Trivial Pursuit.
2. Stanford University
Cukup mengejutkan, Stanford University tidak menduduki peringkat pertama. Rata-rata lulusan universitas ini mendapat gaji sebesar US$ 62.900.
Beberapa alumni universitas ini adalah Steve Ballmer yang bekerja di Microsoft, dua pendiri Google yaitu Sergey Brin dan Larry Page dan juga CEO Yahoo. Sekolah ini terkenal dengan gelar bisnisnya dan berbagai aspek mengenai teknologi komputer.
3. MIT
MIT telah menjadi salah satu perguruan tinggi yang sangat terkenal di dunia. sangat membanggakan jika seseorang bisa masuk dan lulus di perguruan tinggi ini.
Rata-rata gaji buat lulusan MIT adalah US$ 70.300. Lulusan perguruan tinggi ini sangat mumpuni di bidang teknik. Oleh sebab itu lulusannya pun masuk ke beberapa perusahaan teknologi seperti Boeing, Apple dan Microsoft.
4. United States Naval Academy
Lulusan dari United States Naval Academy rata-rata mendapat gaji sebesar US$ 80.700. sebuah angka yang sangat besar. Kampus ini memang sengaja mengkhususkan diri untuk mengembangkan ilmu di bidang matematika, science dan juga teknologi mesin.
5. Harvey Mudd College
Sekolah yang lulusannya mendapat gaji paling besar Harvey Mudd College. Rata-rata lulusan dari perguruan tinggi ini mendapat gaji sebesar US$ 75.600. Mereka yang masuk perguruan tinggi ni mempelajari ilmu-ilmu pasti seperti fisika, kimia dan biologi. Alumni terkenal dari sekolah ini antara lkain Jonathan Gay yang merupakan pencipta sofware Flash.(Gdn)
5 Perguruan Tinggi Penghasil Lulusan dengan Bayaran Tertinggi
Rata-rata lulusan dari Harvey Mudd College mendapat gaji sebesar US$ 75.600.
diperbarui 12 Okt 2014, 06:24 WIB(Foto: Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Liga IndonesiaMakin Berprestasi, Timnas Indonesia Dapat Sponsor ke-25
Berita Terbaru
Perusahaan Jasa Keuangan Punya Calon Mendag AS Akuisisi 5% Saham Tether
Divonis Bebas dari Dakwaan Aniaya Anak Polisi, Tangis Haru Guru Supriyani dan Suami Pecah
Filter Racikan Mann+Hummel Kini Tersedia di B-Quik
Agate Umumkan Kolaborasi dengan Red Dunes Games, Kembangkan Game Blades of Mirage
2 Konfederasi Buruh Tolak Draft Permenaker soal Pengupahan
Putra Sulung Trump Disebut Jadi Penasihat Utama dalam Penyusunan Kabinet Ayahnya
Apa Fungsi USB: Mengenal Universal Serial Bus dan Kegunaannya
Profil Kandidat Cagub dan Cawagub Pilkada Nusa Tenggara Timur 2024
Apa Kata Baku 'Hisap'? Pahami Pengertian Kata Baku, Makna, dan Penggunaannya dalam Bahasa Indonesia
Polda Metro Jaya Akan Usut Kasus Dugaan Korupsi Kasus Judi Online yang Libatkan Oknum Pegawai Komdigi
Tottenham Ingin Rekrut Pemain Buangan Manchester United
Apa Itu Masa Tenang Pilkada 2024? Simak Fakta-Faktanya