Liputan6.com, Turin - Gelandang Juventus, Paul Pogba, mengungkap kedekatannya dengan Patrice Evra. Bahkan Pogba menganggap Evra sebagai pamannya sendiri.
"Evra? Ia adalah paman saya. Saya masih muda dan masih harus belajar. Saya tidak dapat melakukan segalanya sendirian," ungkapnya seperti dilansir Football-Italia (12/10).
Baik Pogba maupun Evra, keduanya sama-sama sempat membela klub elite Inggris, Manchester United. Akan tetapi MU lebih memilih untuk mempertahankan Evra ketimbang gelandang 21 tahun itu.
Bahkan kabarnya, Sir Alex Ferguson, sempat berniat membujuk Pogba bertahan di MU melalui bantuan Evra.
"Pogba sudah seperti anak saya. Ferguson mengirim saya ke rumahnya untuk meyakinkan dia untuk tinggal. Dia tahu dia bisa menjadi lebih besar dari [Patrick] Vieira, namun ia telah memutuskan. untuk hengkang," kata Evra kepada La Repubblica, Senin (29/9/2014).
Pelatih Prancis, Didier Deschamps, pun memanggil Pogba dan Evra ke skuat Timnas Prancis. Keduanya sukses membawa negaranya unggul 2-1 atas Portugal di laga persahabatan, Minggu (12/10/2014)
Baca Juga:
Advertisement
Sneijder Gabung MU Mulai Januari?
Starter Kontra Australia, Siapa Striker Pilihan Indra?
Berapa Gaji Minimal Pemain di La Liga Spanyol?
Baca Juga