Liputan6.com, Jakarta - Pimpinan DPR menggelar jamuan makan malam bersama para duta besar (dubes) negara-negara sahabat di Gedung Nusantara IV, Gedung MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (13/10/2014) malam. Para duta besar negara sahabat tampak hadir dalam acara tersebut.
Ketua DPR Setya Novanto yang memimpin acara tersebut mengatakan, pihaknya membuat jamuan makan malam tersebut tak lain adalah ingin membuat budaya yang baru dengan para duta besar negara sahabat.
"Kami ingin memulai budaya baru dengan negara-negara sahabat. Dengan acara ini kita tunjukkan kalau Indonesia aman, karena mereka juga akan diundang saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden nanti," kata Setya dalam sambutannya.
Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK) yang akan dilaksanakan pada Senin, 20 Oktober nanti akan dihadiri sejumlah tamu negara. Di antaranya para kepala negara Asia dan beberapa petinggi Amerika Serikat. Serta, para duta besar juga turut hadir dalam peristiwa bersejarah tersebut.
Selain para duta besar, tampak hadir dalam makan malam ini Wakil Ketua DPR Fadli Zon, Fahri Hamzah dan Agus Hermanto. Hadir pula Wakil Menteri Luar Negeri Dino Patti Djalal, Ketua DPP Golkar Tantowi Yahya, Ketua DPP PKS Aboe Bakar Al Habsy dan Ketua Fraksi PD Edhie Baskoro Yudhoyono.
"Kita ingin Indonesia semakin erat dengan negara-negara lain di dunia, sehingga kita dapat menjalin kerja sama yang baik dengan negara-negara sahabat," tandas Ketua DPR Setya Novanto.
DPR Gelar Jamuan Makan Malam dengan Dubes Negara Sahabat
"Kami ingin memulai budaya baru dengan negara-negara sahabat," kata Ketua DPR Setya Novanto.
diperbarui 13 Okt 2014, 21:32 WIBSetya Novanto (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Tujuan Menikah: Panduan Lengkap Memahami Makna Pernikahan
Tak Disangka, Wanita Ini Bertetangga dengan Talitha Curtis dan Ungkap Keramahannya
Catatan Berusia 1.500 Tahun Bertuliskan Sepuluh Perintah Allah Terjual Rp77 Miliar Lewat Lelang
Dompet Bitcoin Milik El Salvador Bakal Dijual, Ada Apa?
Tujuan Wawasan Nusantara: Membangun Persatuan dan Kesatuan Bangsa
Budi Arie Diperiksa Polisi Terkait Judi Online di Komdigi, Begini Respons Meutya Hafid
Keterbatasan Teknologi Jadi Tantangan Pengembangan Industri Nikel Indonesia
Tujuan Dana Pensiun: Memahami Fungsi dan Manfaatnya untuk Masa Depan
Kelahiran Kembali Superman di Tangan James Gunn, Ingin Tampilkan Sisi Manusiawi di Balik Kostum Pahlawan Super
KPK Tetapkan 2 Tersangka di Kasus Korupsi PT Pembangunan Perumahan
Seminar Aksesibilitas Kerja untuk Penyandang Disabilitas, Upaya Ciptakan Dunia Kerja yang Lebih Inklusif
Fungsi Canva: Panduan Lengkap Mengoptimalkan Platform Desain Populer