Liputan6.com, Jakarta - Penampilan ciamik dua punggawa Timnas U-19 Indonesia menarik perhatian pelatih Timnas Senior, Alfred Riedl. Mereka pun segera dipanggil untuk bergabung dengan Timnas Senior.
"Kami akan mengundang Evan Dimas dan Maldini Pali sepulangnya dari Myanmar nanti," kata Alfred Riedl, Selasa (14/10/2014).
Sementara itu, asisten pelatih timnas Indonesia senior, Wolfgang Pical, menyatakan Evan Dimas dan Maldini Pali sudah layak untuk membela Timnas Senior. Meskipun usia mereka masih di bawah 20 tahun.
"Dari dulu kami selalu memegang prinsip, semua pemain asalkan warga negara Indonesia boleh ikut memperkuat Timnas Senior," kata Pikal.
"Tidak peduli tua, muda, suku, agama, asalkan mereka punya potensi besar, mereka layak masuk Timnas."
Namun Wolfgang belum dapat memastikan kapan kedua pemain itu akan bergabung. "Saat ini mereka jalani Piala Asia U-19 dulu. Kami juga sedang melakukan pembicaraan dengan BTN."
Timnas senior tengah menjalani pemusatan latihan di Sekolah Pelita Harapan, Karawaci. Skuat asuhan Alfred Riedl ini sedang mempersiapkan diri untuk ajang Piala AFF 2014.
Baru 11 pemain yang bergabung dalam pemusatan latihan ini. Sebab, TC diadakan bersamaan dengan babak delapan besar Indonesia Super League (ISL).
Duet Maut Timnas U-19 Dipanggil ke Timnas Senior
Evan Dimas dan Maldini Pali sudah layak untuk membela Timnas Senior.
diperbarui 14 Okt 2014, 11:29 WIBKapten Timnas U-19 Indonesia Evan Dimas
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemkot Tangsel Sebar 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik untuk Warga, di Mana Saja?
Innova Community Gelar Kopdar Akbar Jawa 2024, Diwarnai Aksi Tanam Pohon
Bursa Kripto BitGo Buka Cabang di Singapura, Perluas Pasar ke Asia-Pasifik
Apa HbA1c: Panduan Lengkap Pemeriksaan Gula Darah Jangka Panjang
Indika Energy Pakai Dana Hasil Penjualan MUTU Lunasi Surat Utang
26 November 2008: Serangan Teror di Mumbai India Tewaskan 174 Orang
3 Strategi Indonesia Kendalikan Kasus Kanker Darah
Kejuaraan Jetski Panglima TNI Cup 2024 Sukses Raih Rekor MURI
Intip, Profil Kandidat Cagub dan Cawagub Maluku Utara dalam Pilkada 2024
Proyeksi Kenaikan Gaji Buruh Negara ASEAN, Siapa Paling Tinggi?
Ratusan Polisi Dikerahkan Jaga Pemungutan Suara di TPS Rokan Hulu
Heboh SPBU Shell Bakal Tutup di Indonesia, Berikut Tanggapan Shell Indonesia