Liputan6.com, Yogyakarta - Dalam indeks tata kelola pemerintahan yang dikeluarkan Indonesia Governance Index (IGI), Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta meraih peringkat teratas. Yogyakarta memperoleh nilai 6,85 dari nilai maksimal 10.
Menurut peneliti utama IGI Abdul Malik Gismar, Kota Yogyakarta selalu memperoleh nilai teratas. Berdasarkan kajian, Yogya memiliki belanja aparatur dua kali lipat dari belanja program.
"Nilai yang diperoleh itu 6,85. Tahun lalu Yogyakarta juga bagus. Hal ini dikarenakan memiliki belanja aparatur dua kali lipat dari belanja program," ujar Saleh di Grand Ballroom Kempinski, Jakarta, Selasa (14/10/2014).
Menurut dia, Yogya masih bisa meraih poin tertinggi, tapi dengan nilai operasional dalam belanja aparatur yang naik dua kali lipat tidak serta-merta menjamin pencapaian yang tinggi. Meski demikian, hal tersebut didukung oleh masyarakat Yogya yang dinilai bisa diajak bersama-sama berdiskusi mencari solusi atas setiap persoalan yang ada.
"Yang kelihatan, sumber daya manusia di Yogya relatif lebih baik, banyak hal bisa dilakukan dengan lebih mudah," jelas Malik.
Sementara peneliti utama lainnya, Lenny Hidayat mengatakan Yogya selalu digunakan sebagai brand image terkait tata kelola pemerintahan.
"Yogya itu selalu menjadi brand image kami. Artinya jika seandainya ada yang bisa mengalahkan kota Yogya maka otomatis turun. Tapi nyatanya memang Yogya selalu bagus performanya," pungkas dia.
Di peringkat dua setelah Kota Yogyakarta, terdapat Kota Semarang dengan nilai 6,30, Kabupaten Gunungkidul meraih 6,09, dan Kota Banda Aceh mendapatkan 6,08. Sedangkan di peringkat 3 terbawah ada Kabupaten Manokwari dengan raihan 3,94, Kota Jayapura dengan 3,93, dan Kabupaten Seluma yang tidak dapat diukur.
Indeks Tata Kelola Pemerintahan, Yogyakarta Raih Posisi Teratas
Dalam indeks tata kelola pemerintahan yang dikeluarkan IGI, Yogyakarta memperoleh nilai 6,85 dari nilai maksimal 10.
diperbarui 15 Okt 2014, 08:19 WIBDalam indeks tata kelola pemerintahan yang dikeluarkan IGI, Yogyakarta memperoleh nilai 6,85 dari nilai maksimal 10.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Mbah Mangli Enggan Tidur di Kasur saat Menginap di Rumah Abah Guru Sekumpul
Cak Imin: Kita Prihatin, Pemilihan Kepala Daerah Diwarnai Politik Uang
Mengenal Guci Forest, Spot Hits di Tegal untuk Berendam Air Hangat dan Menginap
Momen Kompak Pramono Anung dan Putrinya Ulas Kuliner ala Food Blogger, Habiskan 2 Porsi Saking Enaknya
Saat Mbah Kholil Bangkalan Dituduh Memalsukan Uang karena Sering Berangkatkan Haji
Sederet Benda Milik Keraton Yogyakarta yang Dijarah Inggris pada 1812
Program Tampan, Targetkan 258 Ribu Ton Beras Dengan Polda Tumpang Sari di Kebun Sawit
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Minggu 1 Desember 2024
Istana: Uji Coba Makan Bergizi Gratis Rp 10 Ribu per Porsi Sudah Berjalan Hampir Setahun
Momen Bos Kripto Makan 1 Buah Pisang Seharga Rp98,2 miliar
5 Film Tema Matematika yang Penuh Teka-teki
Waktu Sholat Tahajud Terbaik Bukan Jam 3 Pagi, Bisa Meraih Kedudukan Tinggi Kata UAH