Liputan6.com, Jakarta - Peleburan perbankan pelat merah gagal diimplementasikan di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan berharap konsolidasi ini dapat direalisasikan oleh Presiden terpilih Joko Widodo dan Menteri BUMN baru.
"Pekerjaan rumah ke depan adalah konsolidasi kelompok usaha sebidang, seperti konsolidasi perbankan," ujar Dahlan saat ditemui di Gedung Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (16/10/2014).
Menurut dia, penggabungan bank-bank BUMN merupakan tugas Menteri BUMN di pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla. Namun Dahlan menilai era pemerintahan Jokowi merupakan momentum tepat dalam merealisasikan rencana besar tersebut, selain karena alasan demi menyongsong Masyarakat Ekonomi ASEAN khusus bank pada 2020.
"Ada momentum yang sangat baik untuk melaksanakan konsolidasi bank itu karena masa jabatan jajaran direksi bank BUMN sudah mau habis. Jadi ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin," jelasnya.
Dahlan bilang pernah berusaha untuk mengonsolidasi PT Bank Mandiri Tbk dengan PT Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk. Tapi akhirnya gagal.
"Dulu kan saya inginnya Mandiri bersatu dengan BTN, tapi belum berhasil. Sedangkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menginginkan Mandiri, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) dan BTN," tukas dia. (Fik/Ndw)
Konsolidasi Bank BUMN Tepat Diwujudkan di Era Jokowi
Peleburan perbankan pelat merah gagal diimplementasikan di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
diperbarui 16 Okt 2014, 19:06 WIBIlustrasi Bank
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Face Mist: Manfaat dan Cara Penggunaan yang Tepat
Liburan Akhir Tahun Bersama Indonesia International Stuntman Show di TMII, Beli Tiket via Livin' by Mandiri
Kurang Darah Makan Apa: Panduan Lengkap Mengatasi Anemia
VIDEO: Aparat Brimob Sterilisasi Gereja Sebelum Perayaan Natal di Nusa Tenggara Timur
Model Baju Wanita Atasan Lengan Panjang, Stylish namun Tetap Sopan
Ungkap Fakta Kenaikan PPN 12%, Beras Premium dari Dalam Negeri Dipastikan Tidak Akan Kena
VIDEO: Paus Fransiskus Memulai Yubileum Selama Setahun dan Memimpin Misa Malam Natal
Fungsi Tespen dan Cara Menggunakannya dengan Aman, Perlu Diketahui
Dukungan untuk Korban PHK, Pemerintah Beri Bantuan Tunai 60% dari Gaji
Fungsi Paruh Burung: Adaptasi Luar Biasa untuk Bertahan Hidup
Fungsi Termosfer: Lapisan Atmosfer Penting bagi Kehidupan di Bumi
Intip 11 Makanan Khas Papua Selatan, Kekayaan Kuliner Indonesia Timur