Liputan6.com, Jakarta - Kaporli Jenderal Sutarman menyatakan persiapan pengamanan pelantikan presiden terpilih dan wakil presiden terpilih, Jokowi-JK telah matang. Ribuan personel gabungan akan diterjunkan dalam pengamanan tersebut.
"Kita telah menyiapkan 24.815 personel gabungan dimana telah dibagi menjadi empat ring pengaman. Mulai dari pengamanan di dalam hingga titik menuju gedung DPR/MPR," kata Sutarman di Gedung Parlemen, Jakarta, Kamis (16/10/2014).
Selain itu, pihaknya juga turut mengamankan penginapan para tamu asing di penginapan dengan standar internasional.
Menurut Sutarman, bersama TNI, Polri menjamin pelaksanaan pelantikan Jokowi hingga akhir acara di Monas akan berjalan aman.
"Dengan banyaknya para tamu undangan, kita bersama TNI menjamin pelaksanaan akan berjalan sampai dengan akhir pelaksanaan di Monas, kami menjamin aman," tutur Sutarman.
Sementara itu, Panglima TNI Moeldoko menegaskan pengamanan terhadap Jokowi-JK akan menjadi prioritasnya usai pelantikan. Pasalnya saat sudah dilantik maka pengamanan beralih dari Polri ke TNI.
"Pak Jokowi-JK setelah diputuskan, pengamanannnya berlalih dari Polri ke TNI. Kita juga sudah menyiapkan personel sebanyak empat ribuan," jelas Moeldoko.
Ketua MPR Zulkifli Hasan menegaskan tak akan menolerir apapun yang terjadi pada saat pelantikan Jokowi-JK. Pihaknya akan meminta aparat untuk mengamankan mereka yang akan mengganggu acara penting tersebut.
"Karena kalau ada sedikit hal kecil tentu akan menjadi banyak perhatian," tukas Zulkifli Hasan. (Mut)
Pola Pengamanan Polri Amankan Pelantikan Jokowi-JK
Polri juga mengamankan penginapan para tamu asing di penginapan dengan standar internasional.
diperbarui 16 Okt 2014, 17:34 WIBKapolri Jenderal Sutarman memeriksa kesiapan anggotanya (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
RASA by Collage Hadirkan Menu Kaya Rempah Indonesia, Sadarkan Kekayaan Alam Melimpah
Private Placement, Merdeka Battery Lepas 10,79 Juta Saham
Top 3: UMP Jakarta 2025 Bikin Penasaran, Segini Besarannya
Cara Gampang Sinkronkan Email iCloud ke Gmail
Top 3 Islami: Allah Tak Suka Doa Berlebihan Menurut Gus Baha, Kisah Mbah Kholil Bangkalan Dituduh Memalsukan Uang
Cuaca Hari Ini Senin 2 Desember 2024: Lagit Pagi Jabodetabek Berawan Tebal, Siang Hujan
Xiaomi MX11 Tertangkap Kamera Diuji di Jalanan, Desain Mirip SU7
3 Resep Pisang Goreng ala Warung Kopi, Pas Buat Camilan di Rumah
Donald Trump Segera Jadi Presiden AS, Bagaimana Prospek Saham dan IPO di AS?
Tether Hentikan Perdagangan EURT Imbas Perubahan Regulasi Eropa
Menikmati Keindahan Air Terjun Juwuk Manis di Kabupaten Jembrana Bali
2 Desember 1908: Aisin-Gioro Puyi Dinobatkan sebagai Kaisar China Saat Berusia 2 Tahun