Liputan6.com, Jakarta - Johan Budi SP resmi dilantik menjadi Deputi Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Johan yang masih menempati posisi Juru Bicara Sementara KPK itu mengatakan ada sejumlah hal yang akan dilakukannya ke depan dengan jabatan baru itu.
"Saya baru dilantik. Tentu apa yang sudah dilakukan Deputi Pencegahan yang lalu yang sudah bagus kita teruskan. Dan saya punya beberapa rencana terkait pencegahan," ujar Johan usai dilantik di Auditorium Gedung KPK, Jakarta, Jumat (17/10/2014).
Johan menuturkan, beberapa rencana pencegahan itu lantaran belum terlihat sinergi antara pencegahan dan penindakan selama ini. Karenanya, pencegahan harus bersinergi dengan penindakan.
"Selama ini kan belum kelihatan sinergitas antara penindakan dan pencegahan, terlebih kepada penyumbatan yang seolah-olah menjadi hal yang dipentingkan. Pencegahan ini harus sama, sebangun dengan tujuan penindakan itu sendiri," ujar Johan.
Sementara itu, Ketua KPK Abraham Samad menambahkan, dalam tugasnya memberantas korupsi, KPK tidak hanya bisa mengandalkan dari sisi tindakan represif semata. Tetapi juga harus memadukan dengan tindakan pencegahan.
"Karena itu saya harap Johan Budi mampu mengoptimalisasi pencegahan. Agar perbaikan sistem di kementerian bisa jalan sebagaimana mestinya," ucap Abraham. (Ali)
Menurut dia, unit pencegahan menjadi mendesak untuk dilakukan karena basis proses kerja KPK adalah pencegahan dan penindakan. Untuk itu, dia juga berharap koordinasi antardirektorat di KPK bisa dapat berjalan dan bersinergi.
"Belum lagi agenda cegah yang sudah berjalan dan kerja sama korsup cegah di 34 provinsi. Tahun ini kita masih lakukan korsup cegah di beberapa provinsi. Ini harus dapat perhatian khusus dari departemen cegah," ujar Abraham.
Dilantik Jadi Deputi Pencegahan KPK, Johan Budi Siap Bersinergi
Deputi Pencegahan KPK yang baru Johan Budi belum melihat adanya sinergi antara pencegahan dan penindakan di KPK selama ini.
diperbarui 17 Okt 2014, 21:35 WIBJuru Bicara KPK Johan Budi (Liputan6.com/Faizal Fanani).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PDIP Terima Kasih ke Rakyat Indonesia, Klaim Menang Pilkada 2024 di 14 Provinsi
VIDEO: Pemotor Terjatuh Akibat Lubang yang Tergenang, Warganet: Tolong Diperbaiki
PPN Naik Jadi 12%, Buruh Minta Jatah Bansos
6 Potret 'Serangan Fajar' Jelang Pilkada Ini Bikin Tepuk Jidat, Tak Sesuai Harapan
Cara Memasak Sarden yang Lezat dan Bergizi
Jangan Khawatir! Ini 4 Amalan yang Bisa Dilakukan Muslimah Meskipun Sedang Haid
Intip Ruang Simulator Pengeboran di Indonesia Drilling Training Center
Kemenekraf: Women from Rote Island Jadi Kesempatan Emas Perfilman Indonesia Mendunia
Cara Mengatasi Perut Kembung pada Bayi: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
Fokus : Sungai Ciliwung Jakarta Meluap, Ratusan Rumah Kebanjiran
Cara Membasmi Kutu Kasur yang Efektif dan Aman
Prabowo Akan Beri Televisi Canggih di Setiap Sekolah: Siarkan Pelajaran dan Semua Ilmu