Liputan6.com, Jakarta - Prosesi pelantikan Joko Widodo dan Jusuf Kalla sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia yang baru di Gedung MPR/DPR Senayan dijaga ketat. Bahkan layanan telekomunikasi di komplek DPR juga ikut dijaga ketat.
Teknik jamming tampaknya diterapkan di sekitar komplek MPR/DPR. Walhasil frekuensi layanan telekomunikasi seluler ikut terkena dampaknya dan membuat layanan telekomunikasi khususnya layanan data menjadi byarpet.
"Indikator sinyalnya sih kuat, tapi aktivitas untuk memakai layanan data nggak bisa berfungsi dengan baik. Untungnya SMS dan telepon masih berfungsi baik," kata Yongki Sanjaya, salah satu pewarta yang berada di Gedung MPR/DPR.
Hal yang sama juga diungkap Gesit Prayogi. Dirinya mengaku kesulitan untuk berkomunikasi lewat berbagai aplikasi yang berjalan menggunakan layanan data.
Vice President (VP) VP Corporate Communication Telkomsel, Adita Irawati, mengakui bahwa teknik jamming memang kerap diterapkan di lokasi sekitar Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.
"Kita sudah sediakan peningkatan fasilitas untuk menangani layanan telekomunikasi pada saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di sana. Tapi kan kalau ada RI 1 biasanya ada jamming yang dilakukan oleh protokoler," kata Adita yang dihubungi melalui layanan pesan instan.
Adita menambahkan, pihaknya tidak tahu pasti berapa lama jamming layanan seluler akan diterapkan di sekitar Presiden dan Wakil Presiden.
"Itu ketentuan yang dilakukan oleh pihak protokoler. Kita tidak tahu berapa lama, tapi yang pasti ada tim kita di DPR untuk mengamankan kualitas layanan di sana," tandas Adita.
Layanan Telekomunikasi <i>Byarpet</i> Saat Pelantikan Jokowi?
Teknik jamming tampaknya diterapkan di sekitar komplek MPR/DPR. Walhasil frekuensi layanan telekomunikasi seluler ikut terkena dampaknya.
diperbarui 20 Okt 2014, 12:15 WIB(Foto: HuffingtonPost.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ambengan, Tradisi Menyambut Isra' Mi'raj
Siapa Bilang Bid'ah? Ulama Kaliber Dunia Bolehkan Hadiah Yasin dan Tahlil untuk Mayit Kata Gus Baha
DPRD Berharap Pemkot Tangerang Bisa Selesaikan Masalah THL
5 Film Garapan Hanung Bramantyo yang Bakal Tayang Tahun Ini
Pangeran William Sempat Rogoh Kocek Rp4 Juta demi Bisa Kencan Pertama dengan Kate Middleton
Ilmuwan Temukan Abu Vulkanik di Mars, Ungkap Kehidupan di Masa Lalu
Link Live Streaming Carabao Cup Arsenal vs Newcastle United, Segera Mulai di Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 8 Januari 2025
Kuota Haji Furoda Tak Terkontrol, DPR RI Akan Revisi Aturannya
Hati-Hati.. Ahli Tahajud dan Puasa Bisa Saja Menjadi Ahli Neraka, Peringatan Buya Yahya
Inilah 7 Simbol Obat Beserta Artinya
Bolehkah Qobliyah Subuh Dilakukan setelah Sholat Subuh? Ini Kata Buya Yahya