Liputan6.com, Jakarta - Konflik sektarian atau diskriminasi terhadap suatu kelompok karena perbedaan, terjadi di Pattani, Thailand bagian selatan. Baru hari pertama kerja, Deputi Perdana Menteri dan Menteri Luar Negeri Thailand General Tanasak Patimapragorn langsung meminta tolong pada Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK).
"Khususnya Thailand mereka minta bantuan dan pengalaman Indonesia untuk atasi konflik Thailand Selatan itu," kata JK di Istana Wapres, Jakarta, Selasa (21/10/2014).
Tanasak bahkan akan mengundang JK langsung ke Thailand untuk melihat situasi terakhir dan meminta dikirim sebuah tim khusus ke Jakarta untuk mencari solusi dari JK.
"Sekarang dia (Tanasak) bilang akan mengundang saya ke situ (Thailand) dan mereka akan kirim tim ke Jakarta juga untuk bicara mengenai penyelesaian konflik," imbuhnya.
Deputi Sekretaris Wakil Presiden Bidang Politik Dewi Fortuna menambahkan Thailand sama sekali tak basa-basi dalam pertemuan tersebut dan langsung meminta pertolongan. Alasannya, JK sudah berpengalaman menyelesaikan konflik serupa. Misalnya saja konflik Poso yang JK turun tangan langsung menyelesaikan.
"JK punya pengalaman selesaikan konflik di Poso, Malino, jadi bukan karena dia sebagai Wapres, tapi karena berpengalaman," imbuhnya.
Dewi juga mengatakan Thailand merasa perlu belajar banyak dari Indonesia. Beberapa waktu lalu, Negara Gajah Putih itu sempat terjadi huru-hara nasional, bahkan militer pun sampai bertindak. Hal itu diakui pihak Thailand mirip saat Indonesia di masa 1965.
"Ada ancaman pecahnya perang saudara, sehingga perlu menstabilkan situasi, menjamin perekonomian agar tidak terganggu. Bahkan, Thailand sedang persiapkan diri untuk adakn pemilu lagi dalam setahun. Dan mereka minta Indonesia dukung. Pak JK katakan sesama negara tetangga akan saling dukung," tandas Dewi.
Baru 2 Hari Menjabat, JK Diminta Jadi 'Juru Damai' di Thailand
Tanpa basa-basi, wakil Deputi PM Thailand minta JK menjadi penengah untuk mengatasi konflik wilayah selatan Negeri Gajah Putih.
diperbarui 21 Okt 2014, 12:54 WIBJoko Widodo dan Jusuf Kalla (Liputan6.com/Andri Wiranuari)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
8 Barang Unik Ini Ada di Dalam Tas Tara Basro, Bikin Warganet Geleng-Geleng Kepala
Tol Bakauheni Terbanggi Besar Siap Hadapi Arus Libur Natal dan Tahun Baru
VIDEO: Bandara Tersibuk Dunia Siap Layani Penumpang Libur Nataru
So Ji Sub Ungkap Pernikahan Mengubah Hidupnya: Aku Menemukan Kedamaian
Hukum Merayakan Hari Ibu dalam Islam, Begini Penjelasan dan Langkah Bijak Memperingatinya
Seorang Anak Jadi Korban Pemerasan di Kos Kemayoran, Pelaku Sempat Ancam Pakai Pisau
Shin Tae-yong Akui Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Sebut Sebagai Bekal Bagi Pemain Muda
Polri Bentuk Satgas Khusus Hadapi Potensi Bencana di Momen Natal dan Tahun Baru
Kapten Filipina Gembira Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024, Tak Bisa Berkata-kata Usai Kalahkan Timnas Indonesia
Sambut Tahun Baru, Ini Hari Keberuntungan dan Buruk untuk Setiap Zodiak di 2025
Tak Hanya Bekerja, Inilah 4 Cara Allah Memberikan Rezeki kepada Manusia
Wajah Asli Rey Mysterio, Pegulat Legendaris yang Identik dengan Topengnya