Liputan6.com, Jakarta - Mantan Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta Komaruddin Hidayat mendatangi Istana Merdeka untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dijemput sebuah mobil operasional Istana, Komaruddin yang datang mengenakan kemeja abu-abu itu enggan berkomentar terkait kedatangannya kali ini. Mantan Ketua Panwaslu 2004 langsung masuk ke Istana Merdeka.
Sebelum Komaruddin, sejumlah tokoh hadir, seperti Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) Mirza Adityaswara, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Politikus PDIP Aria Bima, dan Ketua Tim Transisi Jokowi-JK, Rini Soemarno. Namun, semuanya enggan berkomentar apapun.
Begitu pula dengan mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) AM Hendropriyono. Pria yang saat itu diantar oleh pasukan pengamanan presiden (paspampres), Hendro hanya mengatakan maksud kedatangannya untuk bertemu Jokowi.
"Menghadap presiden," katanya singkat di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (21/10/2014).
KPK sebelumnya telah menyerahkan rekomendasi kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait rekam jejak nama calon menteri yang akan membantu pemerintahan Indonesia untuk masa jabatan 2014-2019. Nantinya, Jokowi akan menentukan siapa saja yang terpilih sebagai menteri setelah menerima laporan KPK.
Usai dilantik pada Senin 20 Oktober kemarin, Jokowi mengatakan dirinya akan mengumumkan nama menteri secepatnya setelah ia dilantik, agar kabinet pemerintahannya bisa langsung bekerja. (Ein)
Mantan Rektor UIN Hingga Eks Kepala BIN Menghadap Jokowi
KPK sebelumnya telah menyerahkan rekomendasi kepada Presiden Jokowi terkait rekam jejak nama calon menteri.
diperbarui 21 Okt 2014, 15:50 WIBKPK sebelumnya telah menyerahkan rekomendasi kepada Presiden Jokowi terkait rekam jejak nama calon menteri.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sedekah Atas Nama Orangtua yang Telah Meninggal, Apakah Pahalanya Sampai kepada Mereka?
Mengapa Publik Tak Akan Melihat Kate Middleton Kenakan Tiara Kerajaan Tahun Ini?
Fakta Unik Pura Mangkunegaran, Keindahan Arsitektur dan Warisan Budaya di Surakarta
KPU RI Sebut Pilkada 2024 Berjalan Sukses Tanpa Kendala Berarti
Astronom Temukan Planet Termuda, Baru 3 Juta Tahun
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 28 November 2024
Link Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid, Sebentar Lagi Tayang di Vidio
Andra Soni-Dimyati Unggul Hitung Cepat Pilkada Banten, Disebut Tanda Masyarakat Dukung Perubahan
Pasar Pandansari Balikpapan, Surga Belanja Tradisional yang Wajib Dikunjungi
Kenakalan Gus Miek saat Mondok di Pesantren Lirboyo, Mata Batin KH Makhrus Ali
Hasil Hitung Cepat Internal, Paslon Edo-Farida Unggul di Pilwalkot Cirebon
Bawaslu Temukan Ratusan Kasus Dugaan Politik Uang Selama Pilkada 2024