Hari Pertama Latihan, Pemain Timnas U-19 `Diospek` Seniornya

Paulo Sitanggang dan Ilham Udin membawa air mineral untuk para pemain yang berlatih di Karawaci.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 23 Okt 2014, 20:48 WIB
Usai melakukan sejumlah laga uji coba, stamina Evan Dimas Cs terus mengalami peningkatan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Tangerang - Ada pemandangan yang jarang dilihat saat pemain Timnas Indonesia U-19 mengikuti latihan bersama pasukan Alfred Rield di Lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Kamis (23/10/2014) tadi.

Ada enam pemain Timnas U-19 yang bergabung dengan latihan Timnas Senior Indonesia, yakni Evan Dimas, Paulo Sitanggang, Maldini Pali, Ilham Udin, Hansamu Yama dan Muchlis Hadi Ning.

Saat tiba di lapangan pukul 16.00 WIB, keenam pemain Garuda Jaya (sebutan Timnas U-19) membawa barang bawaan. Evan Dimas dan Hansamu membawa bola yang berada di dalam tas. Sedangkan Paulo dan Ilham membawa air mineral untuk para pemain.

Keadaan yang sungguh tidak biasa dipandang mata. Pasalnya, mereka belum pernah melakukan hal itu ketika dilatih bersama Indra Sjafri. Hal itu membuat enam pemain Timnas U-19 terkesan seperti `diospek` oleh seniornya.

Namun menurut Hansamu, hal itu bukanlah sebuah plonco dari seniornya. Sebagai junior yang baru bergabung, para pemain Timnas U-19 hanya ingin menghormati senior.

"Bukan dikerjain senior. Kan kami baru hari pertama berlatih dengan mereka, jadi harus menghormati. Masa mereka yang bawa," singkat bek berusia 19 tahun tersebut.

Baca juga:

Model Foto Bugil Ceritakan Keromantisan Kiper Atletico

Ronaldo: Barcelona Diuntungkan Jadwal El Clasico

6 Kisah Nyata Sepak Bola yang Diangkat ke Layar Perak

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya