Liputan6.com, Jakarta - Tren menonton konten televisi dan video sudah bergeser ke arah mobile. Bahkan menurut penelitian, orang Indonesia ternyata sudah aktif menonton konten televisi dan video melalui smartphone mereka setiap harinya.
Lalu, konten video apa yang paling sering diakses oleh orang Indonesia setiap harinya melalui smartphone? Riset Ericsson ConsumerLab TV & Media 2014 mengungkapkan jawabannya.
Dalam riset itu terungkap bahwa video yang paling sering diakses via ponsel pintar oleh orang Indonesia adalah video yang dibuat oleh pengguna lainnya. Secara rinci disebutkan bahwa 45% orang Indonesia mengakses konten video YouTube. Sedangkan konten video televisi berjadwal diakses sebanyak 43% dan konten video siaran langsung 37%.
Dalam penelitian ini juga terungkap bahwa orang Indonesia rata-rata menghabiskan waktu 6-7,5 jam dalam seminggu untuk menonton video dari perangkat smartphone dan tablet mereka.
YouTube adalah layanan berbagi video yang paling banyak digunakan di Indonesia dengan prosentase 78% untuk on-demand TV dan menonton video secara streaming atau mengunduh video.
Namun ada beberapa faktor penghalang untuk mengakses konten video dan televisi melalui perangkat mobile mereka. Hambatan itu adalah mahalnya biaya akses data saat menonton konten video dan televisi (48%), mahalnya biaya untuk membeli konten (46%) dan koneksi internet yang lambat untuk melakukan streaming konten video dan televisi (43%).
Terkait konten video dan televisi berbayar, orang Indonesia menginginkan banyak banyak hal saat membeli konten-konten berbayar. Antara lain, video harus berkualitas HD bahkan 4K UHDTV, Live TV yang eksklusif, film box office terbaru yang dapat langsung ditonton secara pribadi dan tidak ada iklan.
Orang Indonesia juga menginginkan konten-konten video dan televisi bisa dipersonalisasikan. Pengguna lebih suka untuk bisa memberikan rekomendasi konten yang relevan sesuai dengan kebiasaan menonton serta umur pengguna (46%), memberikan rekomendasi untuk menambah atau menghapus saluran (44%) serta memblokir dan menampilkan iklan yang spesifik (42%).
Ini Video yang Sering Diakses Orang Indonesia via Ponsel
Menurut penelitian, orang Indonesia ternyata sudah aktif menonton konten televisi dan video melalui smartphone mereka setiap harinya.
diperbarui 24 Okt 2014, 15:10 WIBKini penumpang diperbolehkan mengakses konten di perangkat mobile mereka dengan menggunakan data internet selama berada di pesawat.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Fungsi Reproduksi: Aspek Penting Kesehatan Manusia
Nawawi Pomolango: Kami Yakin di Kepemimpinan Baru, KPK Akan Makin Kuat
350 Quote Semangat Lucu untuk Menghibur dan Memotivasi Saat Lelah
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Jumat 20 Desember 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Bungkus Rokok Tanpa Merek Diklaim Bungkam Hak Konsumen
350 Quote Respect untuk Menghargai Diri dan Sesama, Inspiratif Penuh Makna
Dokter Peringatkan untuk Tak Habiskan Waktu Terlalu Lama di Toilet, Ini Alasannya
Galeri Nasional Sebut Pameran Yos Suprapto Ditunda karena Ada Karya yang Tak Disetujui Kurator
Christina Aguilera Hampir Bugil di Foto Terbaru Usai Jawab Rumor Ozempic
Pemeriksaan Lebih Cepat, InJourney Airports Terapkan Teknologi ATRS
Fokus Pagi : Rombongan Pengunjung Aniaya Petugas Keamanan Kebun Raya Bogor
Bolehkah Memakai Bedak setelah Berwudhu, Bagaimana Hukumnya?