Liputan6.com, Jakarta - Suzuki nampaknya menaruh asa yang cukup tinggi terhadap skutik anyarnya, Address, yang disingkap di Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2014.
Diungkapkan Senior Director Motorcycle Sales and Marketing SIS, Endro Nugroho, Suzuki menargetkan, Address mampu terjual sebanyak 10 ribu unit per bulan.
"Saat ini kami masih bagi mana untuk domestik dan impor," ujarnya saat ditemui di booth Suzuki pada IMoS 2014.
Lebih lanjut, Endro yakin, seiring tumbuhnya pasar skutik dalam negeri, Suzuki Address mampu berbicara banyak dan bersaing dengan produk besutan kompetitor.
"Kondisi pasar skutik terus tumbuh dan berkembang. Oleh sebab itu tidak ada alasan bagi kami untuk tidak main-main," imbuhnya. Dia mencatat produk skutik berkontribusi sebesar 66 persen terhadap penjualan sepeda motor nasional.
Suzuki Address disokong mesin 110cc SOHC berteknologi fuel injection (FI). Sepeda motor ini dikatakan hanya membutuhkan satu liter bensin untuk menempuh jarak 53 kilometer.
Tak hanya itu, dengan kondisi kapasitas tangki sebesar 5,2 liter yang terisi penuh, pengendara bisa berjalan sejauh 270 kilometer. Di dalam negeri Suzuki Address dilepas ke pasaran dengan banderol Rp 13.890.000 (on the road Jakarta).
---
Kunjungi booth Liputan6.com di hall B-48 IMoS 2014, dan dapatkan beragam fasilitas untuk pengunjung mulai dari refleksi hingga sarana charging station.
Suzuki Address Ditargetkan Terjual 10 Ribu Unit Tiap Bulan
Suzuki menaruh asa yang cukup tinggi terhadap skutik anyarnya, Address, yang disingkap di Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2014.
diperbarui 30 Okt 2014, 10:32 WIBSuzuki menaruh asa yang cukup tinggi terhadap skutik anyarnya, Address, yang disingkap di Indonesia Motorcycle Show (IMoS) 2014.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pilbup Mimika 2024, Paslon Max-Peggi Sebut Suaranya Terus Menanjak
Saham ADRO Anjlok di Akhir November 2024, Ada Apa?
Polres Banjarbaru Imbau Warga Tak Terpancing Hoaks Usai Pemungutan Suara Pilkada 2024
Sinopsis dan Daftar Pemain Film 'Tak Ingin Usai di Sini', Diadaptasi dari Film Korea Selatan
UMP 2025 Naik 6,5%, Masih Kurang Buat Pekerja Bisa Hidup Layak
Oppo Find X8 Series Resmi Dijual Perdana di Indonesia, Tawarkan Cashback dan Bonus Casing Eksklusif!
Manchester United Sukses Amankan Kontrak Striker yang Bikin 10 Gol ke Gawang Liverpool
Banjir di Thailand Tewaskan 9 Orang, 13.000 Lainnya Mengungsi
Pengakuan Gong Yoo soal Drakor Squid Game, Ingin Jadi Peserta yang Tewas Pertama tapi Ditolak Sutradara
Kisah Cooper Turley, Mahasiswa yang Kini Jadi Miliarder Kripto
Fokus : Angin Kencang Disertai Hujan Deras Terjang Permukiman di Surabaya dan Sidoarjo
Pangeran Harry dan Meghan Markle Tidak Diundang ke Acara Natal Keluarga Kerajaan Inggris, Terakhir Hadir 6 Tahun Lalu