Liputan6.com, Jakarta Setelah batal menikah dengan adik ipar Siti Nurhaliza, Muhammad Yahya Adam, Nuri Maulida akhirnya bakal melangsungkan pernikahan dengan pria bernama Pandu Kusuma Dewangsa. Pernikahan Nuri dengan Pandu akan berlangsung pada 9 November 2014.
Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Tebet, H. Asep Edwan A, S.Ag. MA, saat ditemui di kantornya kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (31/10/2014) membenarkan hal tersebut.
Advertisement
"Bahwa benar ada seseorang yang bawa berkas pernikahan atas nama Nuri Maulida Lenggono dengan Pandu Kusuma Dewangsa. Daftarnya hari Rabu (29/10/2014) kemarin," kata Asep.
Namun demikian, berkas tersebut tidak diantar langsung oleh Nuri dan Pandu. Melainkan Nuri memberikan wewenang terhadap Wedding Organizer.
"Jadi yang daftarkan itu bukan yang bersangkutan, tetapi dari pihak WO-nya yang ditunjuk Mbak Nuri. Kalau nggak salah atas nama Budi," jelas Asep.
Nuri dan Pandu akan melaksanakan ijab kabul pada 9 November 2014 pukul 09.00 WIB di Masjid Al-Itihad, Tebet Barat. Nuri yang merupakan warga Gunung Putri, Bogor, menurut Asep akan menumpang nikah di Jakarta Selatan.
"Nuri sendiri alamatnya di Ciangsana, Gunung Putri, Bogor. Ada rekomendasi nikah dari KUA Gunung Putri. Karna lokasi akadnya disini, jadi KUA di sini juga yang akan catat," jelas Asep.