Liputan6.com, Jakarta Setelah hampir sepekan lebih mengandalkan infus sebagai asupan cairan tubuh, kali ini Tessy sudah diperbolehkan minum susu. Pelawak yang mengalami gangguan pencernaan akibat meminum cairan pembersih kloset itu mulai mengisi lambungnya dengan susu untuk menetralisir racun yang sempat masuk ke tubuhnya.
Sayang, personel grup lawak Srimulat ini belum diperbolehkan mengonsumsi makanan tertentu yang berbentuk padat.
"Tadi kami melihat sudah agak membaik, hanya belum bisa makan. Sudah boleh minum susu, kondisi (organ) dalam belum pulih akibat minum cairan (karbol). Mudah-mudahan kondisinya cepat sembuh, bisa dalam kondisi normal," kata Komisioner Kompolnas, Edi Saputra Hasibuan usai menjenguk Tessy di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (3/11/2014).
Selain itu, Edi menuturkan jika banyak yang berharap Tessy dapat segera direhabilitasi. Namun, pihak Tessy harus mengikuti prosedur yang ada seperti meminta pengajuan rehabilitasi dari kuasa hukum.
"Karena lihat kondisinya sedih juga, tapi ini dampak penegakan hukum. Beliau orang baik, memang tadi kami sampaikan pada keluarga nggak ada masalah dengan rehabilitasi, hanya ada aturan khusus, termasuk mengikuti asesmen," terangnya.
Sebelumnya, Tessy Srimulat diringkus Direktorat Narkotika Polri di Kampung Rawa Bugel, Bekasi Utara, Kamis (23/10/2014) lalu. Tessy tak sendiri, pemilik nama Kabul Basuki itu kedapatan sedang pesta narkoba bersama tiga rekannya.
Sesaat ditangkap, Tessy sempat meminta izin ke kamar kecil. Di situ, ia mencoba bunuh diri dengan meminum cairan pembersih kloset. Kini Tessy mendapat perawatan di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Ditangkapnya Tessy menambah daftar panjang pelawak yang tersandung kasus narkoba. Sebelumnya, Doyok, Derry 4 Sekawan, Gogon, dan Polo juga pernah dipenjara karena kasus yang sama.(Ras/Mer)
Belum Bisa Makan, Tessy Sudah Boleh Minum Susu
Tessy Srimulat belum diperbolehkan mengonsumsi makanan berbentuk padat.
diperbarui 03 Nov 2014, 16:00 WIBTarzan menyebut kalau Tessy adalah sosok pribadi yang tertutup terhadap teman-temannya.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final
Komentar Negatif di Media Sosial Bisa Mempengaruhi Kesehatan Mental dan Mengubah Perilaku Seseorang
Menko PMK Pratikno Tinjau Progres Pembangunan Huntara bagi Penyintas Erupsi Gunung Lewotobi
Darts National Competition 2024 Sukses, Persaingan 2025 Bakal Hadirkan 9 Seri
Polisi Gagalkan Penyelundupan 11 Kg Ganja Lewat Jasa Ekspedisi di Pelabuhan Bakauheni
Kementan Siapkan Strategi Program Makan Bergizi Gratis
LEDI Refleksikan Pendewasaan dan Perjalanan Emosional Lewat Mini Album She's 24
Peserta Didik Adalah: Memahami Peran Krusial dalam Pendidikan
Pre Conference Adalah: Panduan Lengkap Meningkatkan Efektivitas Asuhan Keperawatan