Liputan6.com, Jakarta - Trio pemerasan menggunakan akun @TrioMacan2000 telah ditangkap. Ketiga tersangka, yakni Edi Syahputra, Harry Koes Hardjono, dan Raden Nuh sudah membagi tugas masing-masing dalam menjalankan aksinya.
Kanit V Subdit Cyber Crime Ditkrimsus Polda Metro Jaya Kompol Roberto Pasaribu mengatakan, ketiganya memiliki peran berbeda dalam menjalankan aksinya. Roberto menyebutkan, Edi pelaku pertama yang ditangkap berperan sebagai negosiator dan eksekutor.
"ES ini perannya sebagai eksekutor, negosiator," kata Roberto di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (3/11/2014).
Sedangkan, Harry Koes memiliki peran sebagai perantara. Meski sebagai perantara, dalam pelaporan yang dilayangkan Abduk Satar, Harry memiliki peran cukup besar. Harry meminta uang senilai Rp 300 juta untuk menghapus foto dan dugaan korupsi di PT Telkom.
"Kalau HK ini sebagai perantara," lanjut Roberto.
Dan pelaku terakhir yang ditangkap, Raden Nuh memiliki peran paling penting. Raden Nuh disebut sebagai otak dari pemerasan yang dilakukan dengan menggunakan akun @TrioMacan2000 dan 2 akun lainnya.
"RN ini otaknya," ungkap Roberto.
Dalam pemeriksaan, RN juga mengakui dialah pembuat akun yang kerap menyampaikan isu kontroversial itu.
Roberto menjelaskan, masyarakat jangan sampai terkecoh dengan kasus ini. Kepolisian saat ini sedang mendalami kasus pemerasan yang menggunakan akun @TrioMacan2000, bukan kepemilikan akun itu.
"Kita ini bukan menyidik akunnya. Yang kita sidik orang yang memiliki kaitan dengan pembuat atau pemilik akun (@TrioMacan2000)," tutup Roberto.
Peras Korban, Pemilik Akun TrioMacan2000 Berbagi Peran
Tersangka Raden Nuh disebut sebagai otak dari pemerasan yang dilakukan dengan menggunakan akun @TrioMacan2000 dan 2 akun lainnya.
diperbarui 04 Nov 2014, 01:05 WIB@TrioMacan2000
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Paslon Dukungan Presiden Prabowo Diprediksi Memenangi Pilkada Garut 2024
Tinggal Beberapa Hari Lagi, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Yakini Pilkada di Jatim Demokratis
Tips Skripsi Selesai 1 Bulan: Panduan Lengkap Menyelesaikan Tugas Akhir dengan Cepat
Pilbup Bogor, 20 Ribu Pendukung Padati Kampanye Akbar Rudy Susmanto-Jaro Ade
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Egy Maulana Vikri Menangkan Dewa United atas Bali United
Taraf Hidup Petani Mangga di Bondowoso Ini Meningkat Usai Diberdayakan BRI
Keluarga Kaya Pemilik Louis Vuitton Akuisisi Klub Sepak Bola Paris FC, Bakal Jadi Saingan PSG?
Roti dan Garam, Ini 2 Benda yang Kemungkinan Akan Diberi oleh Tetangga Jika Anda Pindah ke Jerman
Dukung Khofifah-Emil, Kaesang Sebut Pembangunan Jatim Harus Dilanjutkan
Fakta di Balik Kabar Viral Seputar Dunia Pendidikan, Simak Daftarnya
Simak, Cara Praktis Untuk Menghitamkan Uban
Link Live Streaming Liga Italia Serie A AC Milan vs Juventus, Minggu 24 November 2024 Pukul 00.00 WIB