Liputan6.com, Jakarta - Tol Laut menjadi salah satu agenda utama Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membangun sektor Kemaritiman di Indonesia.
Dalam paparannya di depan seluruh Gubernur dan Kapolda dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kabinet Kerja 2014, Jokowi menyampaikan bakal membangun 24 pelabuhan di Indonesia untuk mendukung tol laut.
"Kita memang memerlukan pelabuhan, hampir semua provinsi diperlukan, ada yang dibangun baru, ada yang diperluas. Target kita 3 tahun ada 24 yang akan kita perluas dan bangun," kata Jokowi di Istana Merdeka, Selasa (4/11/2014).
Dengan melakukan pembangunan dan renovasi pelabuhan tersebut diharapkan akan lebih mengefektifkan waktu tunggu bongkar muat di setiap pelabuhan, sehingga mengurangi biaya logistik.
Salah satu pelabuhan yang akan terus mengalami pembangunan yaitu Pelabuhan Tanjung Priok yang menjadi salah satu pelabuhan logistik terbesar di Indonesia.
Jokowi sendiri menargetkan volume pelabuhan Tanjung Priok dari data tahun 2009 hanya berkisar 3,6 juta TEUS per tahunnya. Untuk tahun 2017 kapasitas pelabuhan akan meningkat menjadi sekitar 15,5 juta TEUS per tahunnya.
"Indonesia itu punya kurang lebih 17 ribu pulau, kalau semua itu tidak diperkuat semua biaya akan semakin mahal ke depannya, jadi kita harus serba cepat," kata Jokowi. (Yas/Ahm)
Target Jokowi Bangun 24 Pelabuhan Selama 3 Tahun
Presiden Jokowi menuturkan, salah satu pelabuhan yang dikembangkan dan menjadi pelabuhan logistik terbesar yaitu pelabuhan Tanjung Priok.
diperbarui 04 Nov 2014, 15:01 WIB(Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Waskita Karya Pede Raih Kontrak Baru Rp 14,5 Triliun hingga Akhir 2024
VIDEO: Satu Calon Meninggal Dunia, KPUD Ciamis Tetap akan Gunakan Foto Almarhum dalam Pilkada
13 Tafsir Mimpi Pacar Menikah dengan Orang Lain, Benarkah Pertanda Buruk?
15 Tafsir Mimpi Memakai Baju Tentara Menurut Primbon hingga Psikologi
15 Tips Agar Tidak Ngantuk di Kelas yang Efektif untuk Pelajar
3 Langkah Pertolongan Pertama pada Saraf Kejepit sebelum Tempuh Penanganan Lanjutan
VIDEO: Ratusan Surat Suara Pilgub dan Pilwali di Blitar Dimusnahkan
Survei Bank Indonesia: Harga Properti Residensial Tumbuh Terbatas
Potret Kenangan Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini yang Diputuskan Tidak Sah oleh Pengadilan Agama
Cara Bikin Bolu Pisang Kukus: Panduan Lengkap untuk Pemula
Profil dan Rekam Jejak Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bandung, Saling Sikut Duet Politisi-Aktor Film
Apa Itu Tumor Jinak? Pelajari Pengertian, Jenis, dan Penanganannya