Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu membuka seminar pertahanan tentang Offset Policy atau kesepakatan pemerintah dengan negara penyedia alat utama sistem pertahanan atau alutsista. Dalam seminar, dia mengapresiasi peningkatan pesat industri pertahanan Indonesia.
Menurut Ryamizard, kebijakan pengembangan alutsista harus sesuai dengan aturan yang berlaku. Kebijakan itu termasuk kebijakan imbal dagang agar industri pertahanan Indonesia tidak selalu bergantung dengan negara lain.
"Pemerintahan Pak Jokowi-JK dalam visi misinya menyatakan perlu dinaikan anggarannya sampai 1,5%. Kita perlu mandiri dan tidak lagi tergantung pada impor alutsista," kata Ryamizard saat membuka seminar di Indo Defence, JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis (6/11/2014).
Ryamizard menuturkan, Indonesia memang pernah mengalami penurunan saat krisis 1998. Hal itu juga membuat perkembangan alutsista keamanan melambat.
Tapi, kondisi keamanan dan ekonomi mulai membaik. Sehingga anggaran pertahanan Indonesia naik 400% dalam kurun waktu 2010-2014.
"Industri pertahanan Indonesia saat ini sudah direvitalisasi, dengan SDM yang mumpuni. Sehingga bisa bersaing dengan dunia luar," tandas Ryamizard Ryacudu. (Mut)
Menhan: Anggaran Pertahanan Naik, Alutsista Harus Mandiri
Menhan Ryamizard Ryacudu mengapresiasi peningkatan pesat industri pertahanan Indonesia.
diperbarui 06 Nov 2014, 12:01 WIBMenteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu. (Liputan6.com/Fahrizal Lubis)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fokus Pagi : Puluhan Rumah di Solo Rusak Diterjang Angin Kencang Disertai Hujan Deras
Cara Hitung Seribu Hari Orang Meninggal: Panduan Lengkap
Peringati Hari Toilet Sedunia, Perusahaan ini Ajak Ratusan SD di Indonesia ‘Melek’ Pentingnya Toilet Bersih
Ketahuan Selingkuh dengan Mantan oleh Kekasih, Pria Ini Diduga Dianiya
Mengenal Nama-nama Wakil Presiden 1-7, Tokoh Penting dalam Sejarah Indonesia
Kento Nakajima Adu Chemistry Dengan Fuka Koshiba Pada Drama Jepang She Was Pretty, Berikut Sinopsis Lengkapnya
Basarah Cerita Bahwa Anies Sudah Masuk Bursa Cagub PDIP Sebelum Ahok Gabung Partai
Rumah Benjamin Netanyahu Dilempari 2 Granat, Pihak Keamanan Buru Pelaku
Ridwan Kamil soal Didukung Komunitas Tionghoa: Ini Membesarkan Hati
Digelar di Makassar, Honda Culture Indonesia Tampilkan Mobil Modifikasi Terbaik
Mengenal Keunikan Tiwul, Kuliner Tradisional Pengganti Nasi
Daftar Instansi Pusat yang Sudah Umumkan Hasil SKD CPNS 2024