Saat Ditembak, Amien Rais dan Anaknya Berada dalam Rumah

Putra Amien Rais, Hanafi Rais mengaku penembakan ini belum pernah dialami sebelumnya.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 06 Nov 2014, 14:14 WIB
Amien Rais berjanji partai yang kini dipimpin Hatta Rajasa akan lebih fokus soal penegakan hukum tanpa tebang pilih, terutama pada kasus korupsi yang saat ini sudah sangat akut. (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Komisi I DPR dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Hanafi Rais mengakui, ada aksi penembakan yang terjadi di rumah ayahnya, Amien Rais, di Yogyakarta. Kabar tersebut diterima dia pada pukul 06.00 WIB pagi tadi.

"Saya menerima kabar dari penjaga rumah," kata Hanafi di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (6/11/2014).

Menurut informasi penjaga rumahnya, sekitar pukul 02.00 WIB terdengar suara letusan di depan rumah ayahnya. Penjaga rumahnya sempat berusaha mengejar pelaku penembakan yang diduga ada 2 orang, namun mereka berhasil kabur.

Penjaga rumah melihat tembakan tersebut mengenai pintu kanan bagian belakang mobil yang terparkir di depan rumah ayahnya. "Bapak saya, adik saya, ada di rumah itu," kata Hanafi.

Dia menambahakan, kejadian itu langsung dilaporkan kepada polisi untuk segera ditangani. Pihaknya menyerahkan sepenuhnya pengusutan penembakan itu kepada pihak berwajib. Yang pasti, sebelumnya tak pernah ada teror atau ancaman seperti ini.

"Saya percaya penuh yang dilakukan kepolisian. Sudah ditangani polisi," kata dia.

Hingga kini belum diketahui motif penembakan ini. Polisi juga masih mengejar pelaku dan menyelidiki kasus penembakan di kediaman Amien Rais. (Mut)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya